Sebelum membuat atau membangun sebuah website tentunya Anda harus mendesain webnya terlebih dahulu. Mendesain sebuah web saat ini tidaklah sulit, karena sudah banyak aplikasi offline atau online yang bisa Anda gunakan untuk mendesain sebuah web meskipun Anda tidak bukan seorang profesional IT.
Aplikasi mendesain web saat ini sudah tidak perlu harus mengkoding lagi, jadi Anda hanya perlu drag and drop saja untuk mendesain webnya. Jadi semua orang yang tidak punya pengalaman dalam bidang IT pun tetap bisa mendesain web yang diinginkan.
Aplikasi Desain Web untuk PC / Laptop
Sudah banyak aplikasi desain web yang tersedia untuk PC ataupun laptop. Mulai dari yang gratis hingga berbayar. Berikut ini 10 rekomendasi aplikasi desain web yang bisa Anda gunakan di PC ataupun laptop. Langsung saja simak pembahasannya berikut ini.
[ez-toc]
1. Adobe Dreamweaver CC
Adobe Dreamweaver CC merupakan aplikasi milik Adobe tentunya, aplikasi ini merupakan aplikasi untuk desain web yang paling populer dan paling banyak digunakan di Indonesia. Karena aplikasi ini sangat mudah untuk digunakan dan juga dapat mempercepat rancangan sebuah web.
Dahulu aplikasi ini lebih dikenal dengan nama Macromedia Dreamweaver tapi saat ini sudah berubah menjadi Adobe Dreamweaver CC. Aplikasi ini memiliki fitur-fitur yang sangat menarik dan tentunya tidak akan menyulitkan para penggunanya. Aplikasi Adobe Dreamweaver ini menyediakan Code Editor dan Design View dengan beberapa fitur standar yaitu code collapsing, code completion, syntax highlighting, dan berbagai fitur lainnya.
2. Adobe Muse
Adobe Muse merupakan aplikasi desain web offline yang memberikan kemudahan para penggunanya untuk mendesain web dari aplikasi ini, dan bagi Anda yang tidak terlalu paham dengan code, dengan menggunakan Adobe Muse ini Anda tidak perlu menuliskan satu baris code apapun.
Aplikasi Adobe Muse ini dikategorikan sebagai aplikasi desain web yang cukup unik, kenapa? Karena Anda dapat menggunakan aplikasi ini dengan berbagai platform baik itu PC/laptop ataupun mobile phone. Hanya saja mobile phone yang Anda gunakan sudah mencukupi dengan spesifikasi yang ditentukan tentunya. Anda hanya perlu melakukan drag and drop saja dalam membuat desain di dalam aplikasi Adobe Muse ini.
3. Microsoft Expression Design 4
Microsoft Expression Design 4 merupakan aplikasi desain web yang diperuntukkan untuk para profesional dalam mendesain web yang mereka butuhkan. Fitur-fitur yang dimiliki aplikasi ini juga lebih kuat dibandingkan dengan aplikasi desain web lainnya.
Aplikasi Microsoft Expression Design 4 ini memiliki 3 paket aplikasi profesional atau bekerja sama dengan aplikasi lainnya yaitu Expression Web, Expression Design, dan Expression Encoder. Tampilan antarmuka aplikasi ini sama seperti aplikasi Adobe Dreamweaver CC yaitu terdapat design view dan tampilan code. Jadi jika Anda seorang profesional aplikasi Microsoft Expression Design ini sangat cocok bagi Anda.
4. WIX
WIX merupakan aplikasi pembuatan website yang biasa disebut dengan website builder. Aplikasi ini sangat cocok bagi Anda seorang permula yang masih mencoba untuk membuat atau mendesain web. Aplikasi WIX ini bisa dibandingkan dengan WordPress, aplikasi WIX yang mempunyai kemudahan yang lebih dibandingkan dengan WordPress.
Terlebih lagi aplikasi WIX ini memiliki WIX Editor yang sangat mudah untuk dijalankan. Anda juga bisa menambahkan elemen teks ataupun gambar. Aplikasi WIX juga sering melakukan pembaharuan otomatis, sehingga aplikasi Anda akan terhindar dari kadaluarsa. Untuk sistem keamanannya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.
5. Adobe Indesign
Awalnya aplikasi Adobe Indesign ini diperuntukkan sebagai tata letak halaman profesional dalam penerbitan digital dan cetak. Tapi semakin lama, aplikasi ini dapat digunakan untuk mendesain serta mempublikasikan berbagai konten yang dibuat para penggunanya.
Selain utnuk membuat atau mendesain web, aplikasi Adobe Indesign ini juga bisa digunakan untuk membuat logo sama seperti produk Adobe lainnya yaitu Photoshop, Illustrator. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur kontrol tipografi, buil ini alat kreatif dan lain sebagainya.
6. Sketch
Sketch merupakan aplikasi desain web offline yang bisa Anda gunakan untuk mendesain web, UI, mobile, dan juga icon. Sayangnya aplikasi ini hanya tersedia untuk sistem operasi Mac saja. Aplikasi ini tidak sulit untuk digunakan karena aplikasi Sketch ini dibuat dan dirancang semudah mungkin agar para penggunanya tidak merasa kesulitan saat merancang dan membuat website.
Hasil desain dari aplikasi ini pun memiliki kualitas yang sangat bagus yang hampir mendekati hasil dalam bentuk CSS ataupun HTML. Untuk menggunakan aplikasi ini Anda harus membelinya terlebih dahulu, Anda cukup membelinya sekali saja dan Anda bisa gunakan untuk selamanya. Jika Anda merasa kesulitan saat menggunakannya, jangan khawatir karena sudah banyak tutorial yang tersedia di internet.
7. WebSite X5 Evolution 12
WebSite X5 Evolution 12 cocok untuk Anda yang ingin sekali memiliki tampilan desain web yang sangat menarik. Karena hasil desain web Anda akan terlihat begitu nyata jika menggunakan aplikasi WebSite X5 Evolution 12 ini.
Jika Anda masih belum terlalu mampu untuk memahami pemrograman dalam mendesain web, maka aplikasi ini sangat tepat untuk Anda karena Anda tidak perlu lagi membuat code dan hal-hal lainnya yang mungkin sulit untuk dipahami dalam membuat sebuah web.
Anda cuma perlu melakukan drag and drop saja saat membuat desain web. Dan Anda tentunya bisa meng-edit atau mengotak atik teks, video, gambar, dan fitur-fitur lainnya agar web Anda terlihat semakin bagus.
8. Pixate
Pixate merupakan aplikasi atau platform perancang dan pembuat web yang mengandalkan site builder yang bertugas sebagai mesin. Aplikasi Pixate juga mengandalkan berbagai macam bahasa komputer yang biasa dikenal dengan Cascading Style Sheets (CSS) yang lebih difokuskan pada tampilan, style dan user interface (UI).
Para pengguna bisa melihat tutorialnya terlebih dahulu sebelum menggunakan aplikasi ini yang sudah tersedia di internet. Aplikasi ini memberikan kemudahan para penggunanya, jadi Anda tidak perlu lagi khawatir untuk tidak bisa menggunakannya.
9. Blocs
Blocs merupakan aplikasi desain web yang dibuat dan tersedia untuk sistem operasi MacOS. Aplikasi ini cocok bagi Anda jika baru mau mulai untuk belajar mendesain web sama seperti aplikasi desain web offline lainnya yang sangat mudah untuk dipahami dan digunakan. Aplikasi Blocs mempunyai fitur-fitur dan tools yang cepat dan kuat untuk membangun dan mendesain web yang sesuai dengan keinginan Anda.
10. Coda
Coda merupakan aplikasi desain web yang memiliki tampilan antarmuka yang sangat bersih dan intuitif. Aplikasi in dikembangkan oleh Panic yang dikomersialkan untuk sistem operasi MacOS. Namun sayangnya aplikasi ini tidak disarankan untuk Anda yang sudah terbiasa dengan WYSIWYG, tapi cocok untuk Anda yang sudah menguasai coding.
Sekian artikel kali ini yang membahas tentang 10 aplikasi untuk desain web di PC ataupun laptop. Silahkan Anda pilih dan tentukan aplikasi mana yang cocok untuk Anda dan PC Anda tentunya. Semoga artikel kali ini dapat membantu dan bermanfaat bagi Anda. Terimakasih 🙂
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: