• Our Partners:

5 Cara Memperbaiki Play Store Tidak Ada Sambungan yang Paling Ampuh

Jika kamu pengguna smartphone Android, pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan Play Store. Pasalnya, layanan ini merupakan layanan yang dikembangkan oleh Google. Dengan layanan ini memungkinkan kamu untuk mendownload beberapa aplikasi berupa game, music, social media dan aplikasi entertaine lainnya.

Dan juga kamu bisa mendownload beberapa buku dan film di layanan Google Play Store ini. Maka dari itu, keberadaan Play Store begitu penting di smartphone Android.

Karena tanpanya, kita tidak bisa mendownload apapun di smartphone kita. Bisa dikatakan bahwa Play Store adalah kehidupan di smartphone kita, ditambah lagi aplikasi yang di download dari Play Store merupakan aplikasi yang resmi. Jadi kamu tidak perlu mengkhawatirkan lagi smartphone kamu rawan dengan virus dan malware.

Tetapi pasti kamu pernah mengalami masalah pada Play Store, kan ? Contohnya saja Play Store yang tiba-tiba tidak ada sambungan dan menampilkan kata No Internet Connection. Hal ini juga dapat menyerang Play Storemu walaupun koneksi internetmu sedang baik-baik saja. Lalu bagaimana cara untuk mengatasi Play Store yang tidak ada sambungan tersebut ?

Cara Memperbaiki Play Store Tidak Ada Sambungan

Nah, sebelum itu, kamu dapat mengecek koneksi internetmu terlebih dahulu. Caranya kamu cukup sedikit browsing di Google Chrome atau web browser lainnya. Dan jika browsing kamu lancar tanpa ada kendala, kamu dapat melakukan beberapa cara di bawah ini :

1. Menghapus Cache di Smartphonemu

data
Image : CNN Indonesia

Cara pertama untuk mengatasi Play Store yang tidak ada sambungan yaitu dengan cara menghapus cache yang ada di smartphonemu. Sekedar informasi, cache merupakan tempat penyimpanan data sementara di smartphonemu.

Baca Juga: 7 Cara Mengatasi BBM Pending di Android, Buktikan Sendiri!

Jika cache dibiarkan saja hingga penuh tanpa dihapus, maka akan menghambat kinerja dari Play Store yang ada di smartphone kamu. Dan hal tersebut juga yang menyebabkan masalah pada Play Store dan tampak seperti tidak ada koneksi dengan internet. Walaupun koneksi internet kamu berjalan dengan baik.

Nah, langkah untuk mengatasi masalah tersebut sangatlah gampang, kamu hanya perlu melakukan beberapa langkah dibawah ini :

  • Pertama kamu harus masuk kemenu Settings .
  • Lalu kamu scroll kebawah sampai terlihat menu Application, dan pilih menu tersebut.
  • Pada menu Application, kamu harus memilih aplikasi Play Store.
  • Jika aplikasi Play Store telah terbuka, maka kamu bisa mengklik Clear cache.

Nah, jika data Cache di Play Store kamu telah terhapus. Maka kamu dapat mencoba kembali untuk mengakses Play Store dan lihat hasilnya.

2. Remove Account Google kamu

remove akun
Image : Jurnal Web

Cara kedua untuk mengatasi Play Store yang tidak ada sambungan yaitu dengan cara remove Account Google yang kamu gunakan untuk login di Play Store. Kamu dapat me-remove-nya dengan cara log out terlebih dahulu. Lalu kamu dapat me-restart smartphone kamu dan tunggu hingga handphone menyala kembali.

Setelah itu, kamu dapat mencoba log in kembali ke Play Store dengan menggunakan akun google yang sama seperti tadi. Cara ini cukup efektif untuk memperbaiki semua masalah yang terjadi di Play Store. Maka dari itu kamu wajib untuk mencoba cara ini, ya.

3. Mengatur Ulang Waktu dan Tanggal di Handphone Kamu

waktu
Image : uTekno

Waktu dan tanggal yang salah di smartphone kamu dapat berpengaruh pada Play Store. Langkah ini dapat kamu gunakan apabila kamu telah mengecek koneksi internet kamu masih berfungsi dengan baik.

Baca Juga: Cara Membalas SMS Otomatis di Android dengan Mudah

Dan jika Play Store masih tidak ada sambungan, maka kamu harus memperhatikan waktu dan tanggal yang tertera di smartphone kamu. Apabila waktu dan tanggal di smartphone kamu salah, maka kamu harus memperbaiki atau menyetelnya sesuai dengan waktu dan tanggal pada hari itu juga. Ada langkah praktis untuk kamu dapat set waktu dan tanggal secara cepat, yaitu kamu dapat memberi tanda centang pada opsi pengaturan otomatis dari operator. Nah, jika sudah maka kamu dapat me-restart smartphone kamu dan tunggu hingga menyala kembali.

4. Menggunakan VPN

vpn
Image : Harga dan Spesifikasi Smartphone

Jika dengan ketiga cara diatas Play Store masihtetap tidak dapat tersambung. Maka kamu harus menggunakan cara yang keempat ini, yaitu dengan menggunakan VPN.

Banyak aplikasi VPN yang di sediakan untuk handphone Android. Tetapi kamu tidak bisa mendownloadnya di Play Store karena Play Store kamu sedang tidak ada sambungan.

Lalu cara lain untuk mendownload VPN bagaimana ? caranya cukup gampang. Kamu hanya perlu masuk ke browser dan mengunjungi situs resmi dari Download Hotspot fo Android. Nah, kemudian jika aplikasinya telah terinstall di smartphone kamu, kamu harus menghubungkannya dengan VPN. Dan setelahnya kamu dapat mencoba membuka kembali Play Store kamu.

5. Format Perangkat Kamu

format
Image : Futureloka

Cara terakhir ini dapat kamu lakukan apabila keempat cara diatas tidak mampu memperbaiki Play Store tidak ada sambungan pada smartphone kamu. Caranya yaitu dengan memformat perangkat kamu. Tapi perlu diingat bahwa cara ini dapat menghilangkan semua data dan aplikasi yang ada di smartphone kamu.

Baca Juga: 3 Cara Backup Aplikasi Android, Yuk Dicoba!

Tetapi kamu dapat melakukan back up data sebelum memformatnya. Agar data dapat di cadangkan. Kamu dapat mengembalikan setting smartphone ke pengaturan awal untuk memperbaiki Play Store yang tidak tersambung.

Tetapi proses ini dapat memakan waktu yang lama dan kamu harus memastikan baterai pada smartphone kmu telah terisi penuh untuk dapat menyelesaikan rangkaian proses format pada perangkat ini. Dan jika proses format sudah selesai, maka cobalah untuk masuk ke Play Store dan log in kembali menggunakan akun google kamu.

Semoga 5 cara memperbaiki Play Store tidak ada sambungan diatas dapat membantu permasalah pada Play Store kamu,ya. Selamat mencoba !

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments