• Our Partners:

Begini Cara Mengatasi Quota Exceeded di Google Drive (Terbukti Berhasil)

Tempat penyimpanan file saat ini sangat banyak kita temui dimana saja, adapun beberapa tempat penyimpanan yang kita temui secara fisik maupun secara online. Apa sajakah itu ? Tempat penyimpanan file secara fisik ialah seperti harddisk, RAM, dan lain sebagainya. Sedangkan tempat penyimpanan file online biasanya disediakan berbasis cloud seperti Google Drive, One Drive, DropBox dan lain sebagainya.

Dari berbagai macam jenis tempat penyimpanan file tersebut memiliki fitur dan keunggulannya masing-masing. Tetapi akhir-akhir ini masyarakat lebih menyukai tempat penyimpanan file berbasis cloud karena penggunaannya yang sangat efisien dan efektif. Namun apabila kita ingin mengambil file tersebut, kita harus mendownloadnya terlebih dahulu.

Salah satu tempat penyimpanan file berbasis cloud yang sangat populer dikalangan masyarakat yaitu Google Drive. Layanan ini sangat membantu masyarakat dalam menyimpan file. Anda hanya cukup mendaftar melalui akun google Anda saja, dan secara otomatis Anda sudah masuk kedalam layanan Google Drive.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

Tetapi dalam layanan Google Drive sering kali kita menemukan peringatan Quota Exceeded. Hal itu dikarenakan file yang sudah tersimpan tersebut telah diunduh atau dilihat oleh banyak orang. Sehingga pihak Google Drive memberitahukan para penggunanya untuk mencoba lagi mendownload dilain waktu.

Layanan Google Drive memang sudah menetapkan batasan seberapa sering suatu file tersebut dapat diunduh dan juga batasan tersebut disetting tiap 24 jam sekali. Lalu bagaimana jika kita ingin mendownload file tersebut sekarang juga ? Pasti akan membutuhkan waktu yang lama apabila kita harus mendownloadnya di 24 jam kedepan.

Tenang saja, pada tutorial ini saya akan menjelaskan mengenai cara mengatasi Quota Exceeded Google Drive. Cara ini sangat mudah, sehingga Anda dapat memahaminya dengan baik. Berikut cara mengatasi Quota Exceeded Google Drive.

1. Apabila Anda sering melihat peringatan seperti ini. Itu tandanya file yang akan Anda lihat atau Anda download tersebut sudah dilihat dan didownload oleh banyak pengguna. Hal ini biasa disebut juga dengan Quota Exceeded. Untuk bisa mendownloadnya lagi, Anda harus menunggu selama 24 jam kedepan. Tetapi Anda tidak perlu khawatir karena hal ini dapat kita atasi dengan mudah.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

2. Lihatlah pada link URL file Google Drive yang tidak bisa Anda download tadi. Kemudian Block link URL mulai dari setelah tanda equal “=” sampai sebelum tanda ampersand “&”. Jika sudah, maka klik kanan pada URL yang sudah Anda block tadi, dan klik menu Copy.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

3. Selanjutnya masih berada di halaman yang smaa dan di URL yang sama, blocklah URL google drive mulai dari setelah link drive.google.com sampai ujung URL. Kemudian klik kanan pada link yang sudah Anda block tadi, setelah itu klik menu Delete.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

4. Selanjutnya ketikkan /file/d/ pada link URL setelah drive.google.com. Kemudian klik Paste. Selanjutnya klik tombol Enter.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

5. Maka sekarang Anda sudah bisa melihat file yang Anda inginkan tersebut. Untuk mendownloadnya, klik icon segitiga yang terdapat simbol + seperti pada gambar dibawah ini.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

6. Kemudian klik button Add Shortcut.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

7. Maka icon tersebut akan berubah menjadi icon folder. Klik icon folder tersebut.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

8. Selanjutnya klik tombol My Drive.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

9. Nah, pada tahap ini Anda harus perhatikan baik-baik. Nantinya akan terdapat dua file yang ingin Anda download tersebut dalam dua bagian, pertama yaitu pada bagian Quick Accsess dan kedua pada bagian File. Disini, Anda harus klik kanan pada file yang berada di bagian Quick Access. Karena apabila Anda klik kanan pada bagian File, file tersebut tidak dapat Anda download. Kemudian klik tombol Make a Copy. Tunggulah beberapa saat sampai Google Drive berhasil membuat salinan file.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

10. Nah, jika sudah, maka kita akan mendapatkan file salinan dari file yang sudah kita copy tadi. Klik kanan pada file salinan lalu klik menu Download.

Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive

Demikianlah artikel yang menjelaskan mengenai Cara Mengatasi Quota Exceeded Google Drive. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk Anda.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments