Developer:Â Xtreme Download Manager | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 54MB | |
Apakah Anda sudah mendownload video? Salah satu cara untuk mengunduh file termasu video adalah menggunakan software downloader. Jika Anda bertanya kira-kira software apa yang sering mereka gunakan, mungkin kebanyakan dari mereka akan menjawab IDM.
Internet Download Manager memang menjadi software downloader yang sangat populer. Sudah tidak terhitung jumlahnya orang yang menggunakan software ini karena memang saking banyaknya. Dengan IDM, Anda bisa mendownload berbagai file yang Anda inginkan.
Salah satu yang menjadi keunggulan Internet Download Manager adalah membantu proses download menjadi lebih cepat. Anda bisa merasakannya sendiri ketika mengunduh file tanpa IDM dan dengan IDM. Anda akan merasakan perbedaannya.
Bahkan ketika Anda mendownload video di YouTube dengan IDM, sudah ada ikon IDM yang tersedia di layar kanan atas. Anda tinggal mengklik lalu menentukan resolusinya. Setelah itu, proses unduhan akan berlangsung.
Meskipun begitu, sebenarnya masih ada software downloader lainnya. Kemampuannya pun juga tidak kalah dibandingkan IDM. Bahkan ada beberapa bagian yang membuat software downloader tersebut lebih baik dari IDM.
Fitur Pada Xtreme Download Manager
Salah satu software yang kami rekomendasikan yaitu Xtreme Download Manager. Sebuah software yang memang secara fungsi sama dengan IDM yaitu untuk mendownload file. Software yang disingkat XDM ini memungkinkan Anda untuk mengunduh apa pun yang Anda inginkan.
Xtreme Download Manager merupakan software open source yang juga bisa menjadi alternatif bagi Anda yang ingin menggunakan software berbeda dari kebanyakan orang. Salah satu keunggulan Xtreme Download Manager adalah mampu meningkatkan kecepatan hingga berkali-kali lipat.
Dengan begitu, tidak perlu menunggu lama untuk bisa mendapatkan file yang Anda inginkan. Tidak sampai di situ, fitur-fitur yang ada di dalam Xtreme Download Manager juga hampir sama dengan software IDM. Di sini Anda akan menemukan beberapa fitur seperti Add-ons Browser, Speed Limiter, Network Optimization, dan lain sebagainya. Beberapa fitur yang tersedia di dalam Xtreme Download Manager antara lain:
- Xtreme Download Manager memungkinkan Anda untuk mendownload dalam waktu yang sangat cepat. Kecepatannya konon lebih baik dari ketika Anda mengguanakan IDM
- Terdapat fitur Speed Limiter yang memungkinkan Anda untuk mengatur batasan kecepatan dari proses downloading
- Di dalam Xtreme Download Manager juga terdapat Network Optimization yang membuat Anda bisa mendapatkan koneksi yang lebih baik
- Ada juga Browser Monitoring untuk memudahkan Anda mendeteksi link dari file yang Anda download secara otomatis. Jadi pengguna cukup mengklik link tersebut
- Xtreme Download Manager merupakan software open source jadi bisa langsung Anda gunakan tanpa harus berlangganan atau membutuhkan lisensi
Download Xtreme Download Manager Terbaru
Sekian penjelasan tentang Xtreme Download Manager. XDM merupakan software yang bukan hanya untuk OS Windows. Software ini juga bisa Anda install di Ubuntu.
XDM juga merupakan software yang ringan. Tidak memerlukan komputer dengan spesifikasi khusus agar bisa menjalankan software ini dengan lancar. Download Xtreme Download Manager terbaru dan gratis melalui link di bawah ini:
Editor: Muchammad Zakaria
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: