Build Canary dari Microsoft Edge adalah di mana anda akan menemukan fitur baru untuk dicoba. Edge Canary diperbarui dengan fitur eksperimental dan ada beberapa fitur yang secara diam-diam menghilang dari browser tanpa pemberitahuan apapun. Ini juga terjadi pada fitur eksperimental Workspaces di Edge yang sebelumnya telah muncul pada tahun 2021 lalu.
Pengembang Microsoft telah mengerjakan sebuah fitur baru bernama Workspaces untuk browser Edge sejak awal 2021. Seperti Tab Group di browser Google Chrome, Workspaces ini adalah cara terbaik untuk mengelola kelompok tab untuk pekerjaan, hiburan atau kebutuhan personal.Â
Tujuannya untuk menghilangkan kekacauan di browser dan membantu pengguna yang mencoba untuk menyeimbangkan pekerjaan dan kebutuhan pribadi. Fitur ini kemudian dihapus dari browser di tahun yang sama, namun sepertinya ini kembali dan sebuah referensi untuk fitur Workspaces telah muncul di pembaruan Canary teranyar.Â
Sepertinya tim Microsoft Edge sangat baik dalam mendengar masukan dari pengguna, dan mereka kemudian memutuskan untuk mengembalikan fungsionalitas Workspaces untuk memberikan orang-orang apa yang diinginkan. Setidaknya ini ada untuk versi Canary.
Microsoft telah menambahkan sebuah saklar untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Workspaces dari pengaturan browser. Saklar ini masih belum bisa digunakan, namun ini menunjukkan bahwa akhirnya fitur itu telah kembali.Â
Secara singkat, Workspaces yang ada di Edge ini mirip dengan Tab Group di Chrome dan ini akan membuat pengelolaan tab jauh lebih mudah. Fitur ini dapat berisi beberapa tab. Anda bisa membuat sebuah Workspaces dan memberinya nama atau warna untuk membedakannya dari workspace lain. Misalnya, anda bisa menggunakannya untuk menyimpan proyek pekerjaan dan tab sosial secara terpisah.
Browser akan menyimpan tab yang telah dikelompokkan tadi, jadi ketika anda secara tidak sengaja menutup jendela tanpa menghapus workspace, itu akan tetap tersedia ketika anda membuka kembali browser di lain waktu.Â
Untuk saat ini masih tidak memungkinkan untuk mencoba fitur pengelompokkan tab ini, namun setidaknya anda membutuhkan Edge Canary versi 100 atau yang lebih tinggi untuk melihat saklar pengaturan fitur tersebut.Â
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: