• Our Partners:

Google Mulai Rilis dukungan Passkey di Chrome

Apple, Microsoft dan Google kiranya akan segera memberikan dukungan mereka untuk Passkey di laman web dan kata sandi dari aplikasi yang terkunci. Dimulai hari ini, Google mulai memberikan dukungannya di Android dan Chrome, Kamis (13/10).

Google tercatat memang telah memiliki pengalaman dalam menggunakan Passkey di beberapa layanan mereka, beberapa minggu yang lalu mereka juga telah memberikan akses untuk kata sandi dan PIN ketika mengakses Incognito di Chrome.

Dengan menggunakan Passkey, maka pengguna bisa langsung menyimpan kredensial masuk menggunakan akun dengan hanya perlu menggunakan kata sandi atau sidik jari. Kemudian fitur ini akan bekerja sama dengan layanan Google Password Manager untuk menyimpan sistem keamanan Anda.

Hal yang menarik ialah ketika perangkat yang Anda gunakan hilang, maka Google Password Manager akan otomatis mengunci kredensial ketika ada seseorang yang mencoba untuk membuka aksesnya. Kemudian, Anda bisa mengakses aplikasi yang sama dari perangkat yang berbeda dengan hanya memasukkan kata sandi yang telah diatur sebelumnya.

Fitur ini dirilis tepat hari ini melalui Google Play Service Beta dan juga Chome Canary yang mana akan direncanakan dirilis mode Stable pada akhir tahun 2022 ini. Tentu, untuk keamanannya sendiri terbilang mumpuni dan telah dipersiapkan oleh Google.

google-passkey-2
UI Google Passkey

Untuk menciptakan Passkey yang bisa diakses menggunakan perangkat lain, maka Anda sebagai pengguna harus membuat konfirmasi informasi akun dengan menggunakan sidik jari, Face Unlock dan kata sandi untuk mengakses perangkat.

Namun, untuk Anda yang ingin mengakses perangkat dengan menggunakan laptop atau PC maka bisa memindainya dengan menggunakan kode QR. Sebagai contoh, pengguna Android kini bisa langsung masuk menggunakan Passkey di web menggunakan Safari di Mac, sedangkan pengguna ChromeOS juga bisa menggunakan Passkey yang sama ketika mengakses web di Windows.

Sementara itu, mengikuti akan teknologi mereka yang semakin canggih membuat Google berencana mengembangkan API untuk Android agar bisa menjalankan Passkey melalui aplikasi mobile. Tetapi, kita masih sangat terbantu dengan akses dari Apple, Microsoft dan Google yang akhirnya telah merilis dukungan Passkey ini.

Bagaimana menurut Anda? Tertarik dengan fitur Passkey yang kini bisa menjangkau lebih banyak platform dari sistem operasi yang berbeda? Tulis jawaban Anda di kolom komentar ya!

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments