• Our Partners:

Microsoft Rilis Pembaruan untuk Insider Beta

Setelah merilis pembaruan yang telah ditunggu-tunggu, yaitu Windows 11 22H2 Moment 2 akhirnya Microsoft merilis pembaruan untuk pengguna Windows 11 Insider Beta setelah satu minggu lamanya ditunda. Pembaruan ini juga mendapatkan dukungan perubahan fitur dan perbaikan, Sabtu (04/03).

Microsoft telah memberikan perbaruan untuk pengguna Insider Dev dan Insider Beta, yang mana untuk Insider Dev sendiri akan secara otomatis mengubah Build mereka menjadi 25309. Sedangkan untuk mereka pengguna Insider Beta Channel akan mendapatkan pembaruan dengan mengubah Build menjadi versi 22621.1391 dan 22624.1391.

Lantas apa saja perbaikan dan perubahan fitur yang diberikan oleh Microsoft? Pengguna Insider Beta tidak mendapatkan dukungan perubahan fitur dan perbaikan sebanyak pengguna Insider Dev, yang mana beberapa fitur baru yang hadir seperti akses Voice Access yang kini kembali diberikan peningkatan performa.

Peningkatan performa yang dimaksud ialah kemampuan Voice Access untuk bisa bekerja dengan cara mengubah bahasa dengan menggunakan Voice Access Bar. Akses ini sama seperti versi Insider Dev yang mana akses dari bahasa Inggris kini kembali diperluas, misalnya dengan memilih menggunakan akses dari Kanada, India, UK, Inggris dan Australia. Cukup menarik bukan?

UPDATED: Insiders who were previously on Build 22623 will automatically get moved to Build 22624 via an enablement package. The enablement package artificially increments the build number for the update with new features getting rolled out and turned on to make it easier to differentiate from devices with the update with features off by default. This approach is being used for the Beta Channel only and is not indicative of any changes or plans for final feature rollouts.

Sedangkan untuk perbaikan sendiri, Microsoft tidak menghadirkan dukungan perbaikan yang banyak dan tercatat hanya dua saja. Berikut daftarnya:

  • This update improves the reliability of Windows after you install an update.
  • Fixed an issue from the last Beta Channel flight which was causing Notification Center, Quick Settings, and taskbar jump lists to not work for some Insiders.

Bukan hanya itu, Microsoft juga menemukan satu Known Issue yang telah mereka temukan atas masalah sebelumnya di Insider Beta.

Editor: Hudalil Mustakim

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments