• Our Partners:

Lucu Banget! Kamu Bisa Beri Tanda Emoji di Google Maps

Google tahun ini cukup banyak merilis perubahan menarik dari UI dan UX layanan mereka, beberapa waktu yang lalu Google Mail mendapatkan dukungan UI terbaru yang mana tampil dengan gaya unik dan lebih segar.

Nah sekarang giliran Google Maps, perusahaan kembali memberikan peningkatan UI untuk layanan Maps yang kini hadir dengan fitur baru. Pembaruan terbaru ini memungkinkan pengguna untuk dapat menyimpan lokasi dengan menggunakan Emoji, sehingga tampilannya lebih Friendly dan lucu bukan?

Jika kamu ingin pergi ke suatu tempat dan ingin menandai tempat tersebut, maka kamu hanya perlu menambahkan Tag atau menandai tempat dengan menggunakan Emoji. Kamu akan lebih mudah untuk mengetahui tempat yang pernah kamu tujui, seperti salon hingga restoran.

Untuk kamu yang mungkin penasaran seperti apa penampakannya, maka kamu bisa melihat cuplikannya di bawah ini:

Google mengumumkan dengan resmi fitur ini melalui akun X resmi mereka, di mana peningkatan yang mereka berikan bertujuan untuk meningkatkan pengguna Google Maps. Layanan ini memang terkenal sebagai salah satu layanan Maps yang populer dan semakin banyak diminati.

Hal ini terbukti dengan total pengguna Google Maps yang semakin banyak, bahkan Google mencatat ada lebih dari 20 juta pengguna Google Maps di Android, jumlah yang tak kalah banyak juga digunakan oleh pengguna iOS.

Kalau kamu tertarik dan masih bingung bagaimana fitur ini bekerja sebenarnya fiturnya bekerja seperti biasa, hanya saja Google memberikan dukungan untuk mendukung menampilkan Emoji. Berikut contohnya:

Tentunya pilihan ini akan berguna dan kesan dari Google Maps tidak kaku, kamu bisa menambahkan Emoji apa pun itu sesuai keinginan. Mulai dari Emoticon hingga Icon lainnya bisa kamu tambahkan, juga fitur ini bekerja untuk kedua sistem operasi yang berbeda yaitu iOS dan Android.

Untuk kamu yang mungkin tertarik untuk mencoba menggunakan fitur ini, maka baik pengguna iOS dan Android harus melakukan pembaruan terbaru ke versi terbaru Google Maps. Jika belum tersedia, maka perlu menunggu hingga akhirnya dirilis global.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments