WhatsApp kini telah merilis fitur yang memungkinkan pengguna untuk dapat mengirimkan video dan juga gambar dengan ukuran aslinya. Banyak pengguna yang merasa senang karena akhirnya WhatsApp memberikan fitur yang bisa mengirimkan berkas dengan ukuran normalnya.
Sebagai pengguna WhatsApp, kamu mungkin tahu bahwa fiturnya memungkinkan kita untuk dapat mengirimkan berkas video dan gambar dengan resolusi rendah, karena itu pengirimannya lebih cepat. Namun kini ada fitur yang bisa kamu gunakan untuk mengirimkan berkas dengan ukuran aslinya.
Jadi, kamu bisa mengirimkan berkas gambar dan video dengan ukuran normal. Sehingga pengguna yang menerimanya akan mendapatkan kualitas terbaik tanpa di kompresi terlebih dahulu. Keren bukan?
Setelah merilisnya di Android dan di iOS, WhatsApp kini mulai menguji kembali dukungan fitur yang sama namun dengan ukuran yang jauh lebih besar. Di iOS, WhatsApp menguji coba pengiriman yang lebih besar hingga 2GB.
Untuk menggunakan fitur ini maka kamu hanya perlu memilih berkas melalui Files di iPhone kamu, selanjutnya kamu bisa langsung memilih berkas dengan ukuran maksimal pengiriman hingga 2GB. Fitur ini memang belum dirilis secara global dan hanya diuji di beberapa pengguna WhatsApp versi iOS.
“This feature has been in testing for some time now but was finally rolled out to all users this week. It has also been long time coming, since competing services like Telegram have had this option for years now. Unfortunately, WhatsApp is only bringing this feature to iOS for now with no word on Android availability, although Android users can still receive these files.
To send images and videos in their original quality, users need to pick the option to send Documents upon which they will be presented with an additional option to send photos or videos along with files. The image or video files they select will then be sent as-is in original quality. WhatsApp has a limit of 2GB for sending files in their uncompressed state.”
Semetara itu, fitur tersebut memang bisa digunakan oleh beberapa pengguna iOS dan bisa juga dikirimkan ke pengguna WhatsApp yang belum mendapatkan fitur ini. Selamat mencoba yaaa.
Editor: Hudalil Mustakim
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: