Apple beberapa waktu yang lalu memberikan pengumuman menarik untuk pengguna Emulator khususnya di ponsel berbasis iOS.
Sebagian pengguna iOS mungkin sudah tahu bahwa selama ini untuk menjalankan aplikasi di iOS wajib mengunduhnya melalui akses resmi, App Store.
Layanan di App Store memungkinkan pengguna untuk dapat mengunduh berbagai macam aplikasi yang tentunya sudah lolos pemindaian Apple sesuai standarnya.
Akan tetapi, jika dibandingkan dengan Android memang daftar aplikasi yang ada di App Store lebih sedikit karena standar Apple yang cukup ketat.
Kemarin di EU, Apple memberikan izin bahwa layanan Third Apps atau aplikasi pihak ketiga kini telah diizinkan oleh perusahaan. Developer tentunya lebih bebas menjual aplikasi mereka.
Termasuk salah satunya ialah PC Emulator, sebuah emulator yang banyak digunakan untuk menjalankan banyak aplikasi yang sebelumnya tidak bisa dijalankan di iOS.
PC Emulator banyak digunakan di Android sebelum iOS, yang mana banyak layanan atau aplikasi yang menggunakan bantuan emulator seperti memainkan game PC di versi Mobile, keren kan?
Apple memang terlambat, di mana hal ini harusnya telah mereka adopsi sejak lama. Tetapi, mengingat standar Apple yang tinggi tentunya ini wajar saja.
Terhitung mulai bulan Juni 2024 kemarin, pihak AltStore kini membantu banyak developer yang menyalurkan aplikasi mereka dan diberikan dukungan penuh dari mereka untuk implementasi QEMU TCTI.
“Apple has approved UTM SE, an app for emulating a computer to run classic software and games, weeks after the company rejected it and barred it from being notarized for third-party app stores in the European Union. The app is now available for free for iOS, iPadOS, and visionOS.
After Apple rejected the app in June, the developer said it wasn’t going to keep trying because the app was a subpar experience. Today, UTM thanked the AltStore team for helping it and credited another developer whose QEMU TCTI implementation was pivotal for this JIT-less build.” Dikutip dari The Verge.
Sementara itu, layanan ini baru bisa diakses oleh pengguna di wilayah EU dan beberapa di USA dan belum tersedia layanannya di Indonesia atau Asia Tenggara.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: