Developer:Â SterJo Software | | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 1.27MB | |
SterJo Netstalker adalah aplikasi ringan yang memberikan akses kepada pengguna untuk dapat mengamankan semua jenis koneksi yang terhubung ke internet.
Dengan menggunakan SterJo Netstalker maka kamu akan diberikan akses penting untuk mendeteksi dan menganalisis semua aplikasi yang terhubung ke internet di PC kamu.
Aplikasi ini sering digunakan untuk memindai jaringan, di mana setiap aplikasi yang terhubung di PC akan dianalisis keamanannya. Memberikan perlindungan dan proteksi mendalam bagi kamu yang menjalankan banyak aplikasi penting.
Setelah terkoneksi, SterJo Netstalker akan bekerja dengan cara memindai semua jaringan yang terhubung. Ini penting bagi kamu yang memang banyak menjalankan aplikasi di PC.
Khususnya bagi kamu yang banyak menjalankan aplikasi pihak ketiga dan curiga akan akses aman yang diberikan, maka kamu bisa menggunakan bantuan SterJo Netstalker.
Fitur dan Kelebihan SterJo Netstalker
SterJo Netstalker adalah aplikasi yang memungkinkan kamu untuk bisa dengan mudah menganalisi semua aplikasi yang terhubung ke dalam jaringan internet yang kamu miliki.
Dengan mengguunakan SterJo Netstalker maka kamu bisa mendeteksi semua Firewall yang terhubung ke dalam aplikasi, juga bisa membantu untuk memberikan proteksi keamanan yang tinggi.
Pasalnya, SterJo Netstalker dilengkapi dengan serangkaian fitur multifungsi yang bisa membantumu untuk melihat semua koneksi jaringan dari aplikasi.
Misalnya, ketika kamu sedang berselancar di internet dengan menggunakan browser, maka di SterJo Netstalker kamu bisa mendeteksi semua jalur keluar data dari aplikasi.
SterJo Netstalker juga bekerja dengan sangat untuk deteksi otomatis, sehingga tidak selalu dikontrol secara manual.
Manual Settings
Kamu juga bisa mengatur beberapa pengaturan khusus di SterJo Netstalker, misalnya dengan mengatur beberapa aplikasi secara manual untuk bisa bekerja. Sehingga tidak mesti dikontrol manual.
Monitor Network
Selain itu kelebihan lainnya dari SterJo Netstalker ialah membantu pengguna untuk menganalisis atau memonitor setiap jaringan yang terhubung, sehingga bisa dengan mudah bekerja dengan bantuan deteksi otomatis tadi.
Analytic
Analisis semua aplikasi yang terhubung, di mana ketika menggunakan SterJo Netstalker maka kamu bisa melihat semua data mulai dari protokol, local, remote address hingga full path.
Stop Firewall
Jika kamu merasa ada Firewall yang aneh mencoba masuk ke dalam jaringan, maka kamu bisa menggunakan SterJo Netstalker untuk menghentikannya dengan cepat. Maka dari itu SterJo Netstalker terkenal akan kekuatannya yang bisa mengontrol semua akses jaringan di aplikasi.
Save Files
Ketika selesai menggunakan SterJo Netstalker maka kamu bisa menghentikannya sesuai keinginan, nggak perlu khawatir karena SterJo Netstalker akan menyimpan semua jenis pengaturan telah disimpan.
Download SterJo Netstalker Terbaru
SterJo Netstalker adalah aplikasi Firewall Apps yang akan membantu kamu untuk dapat dengan mudah menganalisis dan memonitor semua jaringan yang terhubung di aplikasi PC. Download SterJo Netstalker terbaru dan gratis untuk Windows melalui link di bawah ini:
Editor: Muchammad Zakaria
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: