Developer: Sysinternals | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 2MB | |
Mencari informasi mengenai spesifikasi laptop / PC Windows sendiri terkadang kurang praktis. Kamu yang merasa demikian, sekarang saatnya untuk install BgInfo!
BgInfo adalah sebuah utilitas yang berfungsi untuk menampilkan spesifikasi perangkat dan layanan yang aktif di desktop dalam bentuk wallpaper.
Cakupannya yang luas memungkinkan kamu untuk menampilkan informasi seperti nama pengguna, alamat IP, versi Windows yang digunakan, jenis CPU, sisa kapasitas memori, dan masih banyak lagi.
Semua informasi nantinya akan termuat di wallpaper dengan ukuran, jenis font, serta posisi teks yang bebas kamu atur agar tidak mengganggu navigasi ke Windows.
Fitur dan Kelebihan BgInfo
Tak perlu lagi membuka Control Panel untuk sekadar mengecek spesifikasi perangkat Windows kamu karena ada BgInfo yang membuat prosesnya jadi lebih praktis. Berikut apa saja fitur terbaik yang dimilikinya:
Tampilkan Spek Laptop / PC
Bagi pengguna awam, mengecek spesifikasi hardware pada laptop maupun PC terkadang merepotkan karena harus pergi ke Control Panel dulu. Sekarang, proses ini bisa disederhanakan dengan BgInfo yang akan menampilkan setiap informasinya langsung di layar desktop.
Cek Komponen di Motherboard
Aplikasi bisa kamu gunakan untuk mengecek setiap komponen yang tertanam pada motherboard. Mulai dari jenis CPU, seri GPU, sisa kapasitas pada hard disk, status cooling fan, semuanya akan ditampilkan di satu tempat.
Munculkan Status Perangkat
Tak sekadar hardware saja, BgInfo juga menampilkan informasi mengenai status perangkat kamu, mulai dari nama profil pengguna, alamat IP, durasi sejak perangkat selesai booting, jenis jaringan yang terhubung, Windows Service mana saja yang aktif, dan masih banyak lagi.
Seperti Memasang Wallpaper
Untuk menggunakan BgInfo, kamu tidak perlu melakukan banyak konfigurasi. Pengalaman yang diberikan sama saja ketika kamu memasang wallpaper pada desktop. Bedanya, wallpaper diserta dengan detail spesifikasi dan layanan laptop / PC kamu.
Kustom Ukuran Teks dan Font
Tersedia beberapa opsi kustomisasi untuk menghasilkan tampilan desktop yang diinginkan. Kamu bisa mengubah ukuran teks, jenis font, warna, hingga posisi teks.
Jadikan Screensaver
Selain dijadikan sebagai wallpaper desktop, kamu juga bisa menampilkan spesifikasi perangkat beserta layanan yang aktif dalam bentuk screensaver, sehingga tidak perlu masuk ke Home jika ingin sekadar mengecek informasi secara sekilas.
Ringan
Sebagai sebuah tools utilitas, aplikasi sama sekali tidak membebani CPU maupun baterai. Ukurannya yang ringan tak akan menurunkan performa komputer. Jadi, tools ini sangat aman untuk digunakan non stop.
Download BgInfo Terbaru
BgInfo hadir sebagai paket lengkap dari sebuah aplikasi wallpaper dan cek spesifikasi laptop / PC. Kamu bisa mengganti wallpaper biasa dengan wallpaper yang dilengkapi dengan detail informasi perangkat secara real-time. Download BgInfo terbaru dan gratis untuk Windows melalui link dibawah ini:
Editor: Muchammad Zakaria
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: