• Our Partners:

Download Resetter Epson XP-2101 Gratis (Terbaru 2025)

Developer: Seiko Epson
OS: Windows 7,8,10,11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 4MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (No Ratings Yet)
Loading...


Epson XP-2101 adalah printer berukuran compact yang mendukung tiga fungsi sekaligus, bisa untuk mencetak, menyalin, dan memindai halaman. Dalam satu perangkat, tiga fitur sekaligus langsung kamu dapatkan lewat produk ini.

Printer cocok untuk penggunaan skala kecil seperti di rumah dengan volume pencetakan yang tidak terlalu tinggi. Meski demikian, bukan berarti printer yang masuk ke dalam keluarga Epression Home ini lambat ketika mencetak. Kecepatannya tergolong baik dengan 27/ppm.

Selain itu, mode konektivitas yang didukung juga lengkap, termasuk wireless melalui fitur WiFi Direct sehingga kamu tidak perlu menyiapkan router lagi jika ingin menghubungkan printer ke maksimal 8 perangkat.

Fitur-fitur Epson XP-2101

Epson XP-2101
Epson XP-2101

Didesain untuk rumah, berikut apa saja fitur unggulan yang terdapat pada Epson XP-2101:

Cetak Cepat, Anti Lelet

Salah satu kelebihan Epson XP-2101 ada pada kecepatan cetaknya. Pada draf berukuran A4, 27 halaman hitam putih dan 15 halaman berwarna mampu tercetak setiap menitnya.

Ukuran Mungil

Ingin menempatkan printer inkjet ini di ruangan yang sempit? Sama sekali bukan masalah. Dengan dimensi 390 mm x 300 mm x 146 mm dan bobot 4 kg, printer sangat mudah ditempat di mana saja.

Bisa Copy dan Scan Juga

Meski mungil, fitur yang diberikan tak sekadar print saja, tetapi juga copy dan scan dengan proses per halaman yang tak kalah cepatnya.

Borderless Print

Kamu bakal dimanjakan oleh kemampuan cetak fotonya yang andal. Tersedia dukungan cetak borderless pada kertas foto berukuran 10 x 15 cm dengan estimasi waktu sekitar 92 detik bagi satu kertas untuk tercetak secara utuh.

Tray dengan Daya Tampung yang Ideal

Epson XP-2101 dilengkapi dengan satu tray yang mampu menampung hingga 50 lembar berbagai ukuran dan jenis kertas, termasuk kertas foto yang permukaannya glossy.

Konektivitas USB 2.0 dan WiFi

Mode konektivitas wired dan wireless tersedia di seri ini. Mulai dari USB 2.0 jika kamu tak mempermasalahkan kabel di sekitar printer hingga WiFi untuk pengoperasian yang lebih rapi tanpa adanya kabel.

Monitor Lewat Aplikasi

Kapan pun dan dimana pun, kamu selalu bisa memantau printer ini lewat aplikasi Epson iPrint yang diinstal di perangkat Android maupun iOS.

Sekilas Tentang Resetter Epson XP-2101

Printer gagal ngeprint adalah masalah yang tidak bisa dihindari pada Epson XP-2101. Jika mengalaminya, jangan panik dulu karena ada beberapa cara mengatasi printer Epson yang error dengan mudah seperti melalui Resetter.

Resetter berupa tools yang berfungsi untuk mengembalikan semua settingan printer Epson XP-2101 ke setelan pabrik untuk menghapus pesan error yang muncul seperti ini:

  • Ink pad is at the end of its service life
  • It is nearly time to reset the ink levels
  • It is time to reset the ink levels
  • Waste ink is full
  • Service required

Printer yang di-reset akan kembali pulih performanya sehingga mampu membaca chip tinta dengan baik lagi. Dengan begitu, kamu tidak perlu membawa printer ke teknisi.

Download Resetter Epson XP-2101 Terbaru

Resetter menjadi solusi pratis saat alat pencetak dokumen andalanmu gagal bekerja. Atasi penyebab printer tidak bisa ngeprint karena tinta habis atau chip-nya tidak terbaca dengan download Resetter Epson XP-2101 terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Disarankan untuk menonaktifkan antivirus (klik disini) pada laptop / PC kamu terlebih dahulu karena beberapa antivirus menganggap tool resetter ini sebagai virus.

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments