Developer: Fortinet | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 900KB | |
Sudah menjadi rahasia umum bahwa internet selain memberikan kemudahan dalam akses informasi juga memberikan peluang mudahnya sebuah malware masuk dan menginfeksi komputer kita.
Gangguan yang diberikan oleh malware dapat datang dengan beragam bentuk, seperti pencurian informasi perbankan, spionase atau pelanggaran privasi, merusak dan menghilangkan file, hingga melumpuhkan sebuah sistem.
Segala sesuatu yang berjalan dengan operating system baik berupa komputer, smartphone, perangkat GPS, dan sebagainya kerap menjadi sasaran para cybercrime. Meskipun mereka kini mampu menyerang secara multi platform, bukan berarti Anda harus menginstall banyak software berbeda untuk melumpuhkan gangguan mereka.
Anda hanya perlu menginstall sebuah software yang mampu melindungi semua gadget Anda secara multiplatform, salah satunya adalah FortiClient. FortiClient adalah software besutan perusahaan FortiNet yang mampu menjaga PC Anda dari serangan malware dan sebagainya.
Fitur dan Kelebihan FortiClient
Tidak seperti software lain yang menyertakan offline installer, Anda diharuskan memiliki terhubung dengan Internet untuk melakukan installasi. Hal ini selain dapat menyesuaikan secara langsung dengan kompatibilitas perangkat kita juga memungkinkan kita untuk selalu mendapatkan update terbaru dari software tersebut. Selain mampu menemukan virus, FortiClient juga dibekali beberapa fitur keamanan lain diantaranya:
1. Compliance
Fitur ini dapat menghubingkan perangkat Anda dengan FortiGate, yakni sebuah firewall yang berperan sebagai sebuah gateway yang secara otomatis akan menghalangi Anda untuk masuk ke sebuah situs berbahaya.
2. Sandbox Detection
Fungsi ini akan mengkarantina setiap file atau program yang Anda unduh untuk kemudian diperiksa apakah akan membahayakn komputer Anda atau tidak. Jika program atau file yang Anda unduh tidak terdeteksi Ancaman apapun maka fitur ini akan meloloskannya.
3. Antivirus
Sebagaimana fungsi Antivirus pada umumnya, fitur ini akan memindai setiap file dan registry yang mengandung sampel DNA virus untuk kemudian membersihkannya atau menghapusnya.
Fitur ini berjalan di background sistem Anda secara realtime sehingga dapat langsung memblokir aktivitas mencurigakan dari virus yang menginfeksi komputer Anda.
4. Content filtering
Lebih mirip dengan parental control, fitur ini mencegah anak-anak untuk dapat masuk ke situs dewasa dan membatasi mereka untuk mengakses informasi yang tidak pantas. Tentu aplikasi ini sangat membantu bagi Anda yang menjadi orang tua di jaman milennial ini.
Download FortiClient Terbaru
Fortinet merupakan aplikasi yang dapat menjamin keamanan komputer Anda secara multiplatform serta memiliki banyak fitur perlindungan yang lengkap. Fitur perlindungan tersebut akan memberikan Anda kenyamanan dan rasa aman ketika Anda berselancar di dunia maya atau ketika Anda membebaskan anak Anda bermain tanpa pengawasan yang terlalu ketat.
Fitur pengaman juga dapat diatur dengan settingan Anda sendiri untuk menyesuaikan kebutuhan dan tingkat urgensi Anda. Download FortiClient terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:
Editor: Aan Zaksa
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: