• Our Partners:

Apa Itu Audio Hijack? Mengenal Aplikasi Audio Hijack

Audio Hijack merupakan aplikasi yang digunakan untuk merekam suara yang berasal dari berbagai aplikasi apapun. Aplikasi ini memberikan kemudahan dimana anda bisa melakukan panggilan dari Volp, Skype, dan beberapa aplikasi atau software yang lainnya. Software yang satu ini juga bisa anda gunakan untuk menyimpan file dari perangkat keras, baik melalui mixer, mikrofon, dan lain sebagainya.

Terdapat beberapa pengaturan untuk aplikasi yang anda inginkan agar bisa melakukan perekaman. Untuk lebih jelasnya, silahkan anda simak penjelasan kami di bawah ini.

  • Audio aplikasi, anda bisa menentukan mana aplikasi yang sedang atau yang akan anda gunakan sebagai sumber daru audio anda. Setelah itu, anda harus menekan tombol rekam yang nantinya akan secara otomatis menyimpan audio yang anda inginkan.
  • Audio perangkat, perangkat lunak yang satu ini dapat anda gunakan untuk menangkap maupun melakukan perekaman audio yang berasal dari mikrofon, mixer, atau dari beberapa perangkat input yang lainnya.
  • Semua audio sistem, anda juga dapat memanfaat sumber audio sistem yang nantinya bisa anda gunakan untuk melakukan perkeaman terhadap semua audio atau suara yang anda dengar dalam waktu yang bersamaan.
  • Streaming website, meskipun anda melakukan streaming melalui website, aplikasi Audio Hijack tetap bisa membantu anda ketika anda ingin menyimpan hasil audio tersebut secara offline.

Selain beberapa fitur yang sudah kami sebutkan sebelumnya, Audio Hijack ternyata masih menyediakan beberapa fitur lain yang tentunya sangat membantu pera penggunanya dalam hak perekaman audio. Salah satunya yaitu hadirnya logo atau ikon fitur farrago yang bisa anda gunakan untuk menangkap percakapan dari beberapa aplikasi, misalnya Google Talk, Skype Face Time, dan lain sebagainya.

Pengguna juga sudah disediakan sumber perekaman audio yang kuat. Bahkan anda juga bisa menyesuaikan kekuatannya dengan cara memberikan podcaster serta adanya beberapa control yang sebelumnya belum pernah anda temukan di aplikasi lainnya.

Kelebihan Lainnya yang Dimiliki Aplikasi Audio Hijack

Audio Hijack on Windows

Selain beberapa kelebihan yang sudah kami sebutkan, Audio Hijack juga masih memiliki kelebihan yang juga harus anda ketahui. Kelebihan tersebut yaitu Audio Hijack mempunyai organisasi file yang mudah digunakan. Anda bisa dengan mudah menemukan hasil rekaman yang baru saja anda lakukan karena Audio Hijack secara otomatis akan mengurutkannya berdasarkan sesi pada tab rekaman.

Anda juga dapat dengan mudah mengirimkan hasil rekaman ke editor audio. Belum lagi dengan Audio Hijack yang menawarkan efek audio yang cantik yang mudah digunakan. Sebenarnya masih ada beberapa kelebihan lainnya yang dimiliki oleh Audio Hijack. Jika anda ingin mengunduhnya, silahkan anda unduh dan rasakan sendiri kemudahan yang diberikan oleh Audio Hijack.

Demikian informasi yang bisa kami berikan terkait software Audio Hijack. Semoga bermanfaat.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments