• Our Partners:

10+ Aplikasi Podcast untuk PC dan Laptop (Terbaik 2024)

Podcast akhir-akhir ini menjadi salah satu sumber utama untuk mendapatkan informasi di era digital seperti saat ini. Podcast adalah cara yang sangat bagus untuk mendengarkan orang-orang khususnya para ahli berbicara mengenai berbagai macam topik mulai dari topik ringan hingga topik yang berat.

Mendengarkan podcast saat ini sangatlah mudah. Banyak sekali aplikasi podcast yang bisa Anda dapatkan secara mudah dan gratis tentunya. Dan biasanya aplikasi podcast tergabung dengan aplikasi untuk mendengarkan musik juga. Jadi, Anda bisa mendengarkan musik dan podcat hanya dalam satu aplikasi streaming saja.

Aplikasi Podcast untuk PC / Laptop

Berikut ini 10 aplikasi podcast untuk PC atau laptop yang bisa Anda gunakan. Langsung saja simak pembahasannya berikut ini.

[ez-toc]

1. Spotify

Spotify

Spotify merupakan aplikasi atau layanan musik digital secara streaming. Bukan hanya musik, tapi aplikasi ini juga menyediakan layanan podcast dan video yang memberikan Anda akses ke jutaan lagu dari berbagai artis di seluruh dunia mulai dari dalam negeri hingga luar negeri.

Spotify adalah aplikasi musik yang diakses secara online yang sudah hadir secara resmi pada tanggal 30 Maret tahun 2016 lalu lewat akun Twitter resminya Spotify Indonesia. Aplikasi Spotify menyediakan lebih dari 40 juta koleksi lagu, mulai dari lagu Indonesia terbaik sampai lagu internasional yang populer. Tampilan antarmuka aplikasi ini sangat menarik, tapi sayangnya Anda tidak bisa mengunduh lagu ke perangkat Anda kecuali Anda meng-updgrade ke versi premium.

2. Deezer

Aplikasi Podcast untuk PC Windows

Deezer merupakan aplikasi streaming musik yang bisa Anda gunakan untuk mendengarkan lagu-lagu lama ataupun terbaru. Tapi bukan hanya itu saja, aplikasi ini juga menyediakan layanan podcast yang bisa Anda dengarkan. Aplikasi Deezer ini dibuat di Paris, Prancis, yang mempunyai sebanyak 40 juta lagu yang berlisensi di library nya, dan juga memiliki lebih dari 30.000 saluran radio.

Aplikasi Deezer ini sudah memiliki 16 juta pengguna aktif bulanan, dan 6 juta pelanggan premium atau berbayar mulai dari 2017 silam. Jangan khawatir Anda tidak bisa mengaksesnya, karena aplikasi ini dapat diakses di berbagai platform, seperti web, macOS, Android, windows, ioS, dan lain sebagainya.

3. Podcast Go

Podcast Go

Podcast Go adalah salah satu aplikasi podcast terbaru yang terlihat cukup menarik. Aplikasi Podcast Go ini dibekali dengan beberapa fitur dasar seperti mendengarkan podcast, mengunduh podcast, mempercepat pemutaran podcast, timer untuk waktu tidur dan lain sebagainya.

Tampilan antarmuka yang dimiliki aplikasi Podcast Go juga sangat menarik dengan desain UI yang mengusung material design. Aplikasi ini menyediakan lebih dari 300 ribu podcast yang bisa Anda dengarkan dan subscribe dengan mudah.

4. Anchor

Anchor

Achor merupakan aplikasi podcast yang bisa Anda gunakan di PC ataupun laptop. Aplikasi ini cukup menarik, karena bukan hanya bisa digunakan untuk mendengarkan podcast saja tapi aplikasi ini juga bisa Anda gunakan untuk membuat podcast Anda sendiri.

Aplikasi Anchor ini menawarkan hosting tanpa batas yang mana para pengguna dapat merekam audio lalu mempublikasikannya ke berbagai platform podcast lainnya seperti Spotify, iTunes, Google Podcasts, atau bisa juga mengimpor audionya ke perangkat lain untuk Anda unggah. Aplikasi ini sepenuhnya gratis dan tanpa iklan, jadi sangat cocok untuk Anda yang ingin mulai membuat podcast.

5. Castbox

Aplikasi Podcast untuk Laptop Windows

Castbox merupakan aplikasi podcast di PC atau laptop yang memiliki lebih dari satu juta koleksi podcast yang dikumpulkan dari berbagai sumber. Aplikasi Castbox ini memiliki dukungan hingga 70 bahasa, dukungan Chromecast, dukungan Amazon Echo, dan lain sebagainya.

Aplikasi Castbox juga mempunyai fitur untuk sinkronisasi cloud dari melanjutkan podcast di perangkat yang berbeda. Aplikasi ini sama seperti Anchor yang dapat diunduh secara gratis dan tidak mempunyai iklan dan tentunya Anda juga bisa membuat podcast sendiri dengan penyimpanan audio yang tidak terbatas.

6. SoundCloud

SoundCloud

SoundCloud merupakan aplikasi yang dibuat di Stockholm, Swedia, tetapi mulai resmi didirikan di Berlin, Jerman pada Agustus 2007 oleh disainer musik Alex Ljung dan artis Eric Wahlfross. Aplikasi SoundCloud awalnya hanya mengizinkan para musisi untuk membagikan lagunya ke pengguna lain tapi saat ini semua orang atau pengguna bisa mempublikasikan karyanya di aplikasi ini.

Fitur utama dari aplikasi SoundCloud adalah memungkinkan para seniman musik untuk membagikan musik harsil karya mereka dengan URL. Tapi saat ini aplikasi SoundCloud juga menyediakan layanan podcast yang bisa Anda dengarkan secara gratis. Apliaksi ini dapat Anda akses di berbagai perangkat baik handphone ataupun laptop.

7. Google Podcasts

Google Podcasts

Sebenarnya Google memiliki tiga aplikasi yang bisa digunakan untuk mendengarkan podcast, tapi sejauh ini aplikasi podcast terbaik yang dipegang google adalah Google Podcasts. Tampilan antarmuka yang ditampilkan cukup sederhana dan mudah untuk dipahami. Selain itu, aplikasi Google Podcasts ini juga memiliki perpustakaan podcast yang bisa dibilang sangat lengkap.

Para pengguna dapat mengunsuh podcast yang diinginkan untuk didengarkan nanti. Aplikasi Google Podcast bekerja secara berdampingan dengan Google Search App dan Google Assistant untuk mengintegrasi secara langsung saat mencari podcast. Aplikasi ini bisa Anda gunakan tanpa harus mengunduhnya. Anda bisa langsung mengklik link ini dan Anda langsung bisa memilih podcast yang Anda inginkan. Tapi pastikan browser yang Anda pakai adalah Google Chrome.

8. Pocket Casts

Aplikasi Podcast untuk PC dan Laptop Terbaik

Pocket Casts merupakan salah satu aplikasi podcast yang paling populer di platform Android. Tapi jangan khawatir, selain daapt diakses di Android, aplikasi ini juga bisa Anda akses di PC ataupun laptop melalui microsoft store. Aplikasi Pocket Casts ini termasuk kelas premium yang menawarkan segala hal yang Ada inginkan dari aplikasi podcast.

Aplikasi ini mampu untuk bersinkronisasi dengan banyak perangkat, dan juga ada fitur playback yang lengkap, dan lain sebagainya. Pada awal tahun 2019 lalu, aplikasi Pocket Casts ini melakukan pembaharuan besar-besaran dari sisi tampilannya sehingga saat ini aplikasi Pocket Casts yang Anda lihat tampak lebih menarik dan mudah untuk dinavigasikan.

9. Podbean

Podbean

Podbean merupakan aplikasi podcast yang bisa Anda gunakan di PC ataupun laptop. Mungkin aplikasi ini tidak sepopuler aplikasi podcast lainnya, tapi kinerja dari aplikasi ini sangat baik. Aplikasi Podbean memberikan banyak koleksi podcast yang terorganisir secara rapi ke dalam berbagai kategori.

Para pengguna dapat berlangganan podcast yang disuka, atau mendengarkannya secara langsung, atau juga bisa mengunduhnya terlebih dahulu untuk didengarkan nanti. Ada juga fitur untuk mendengarkan podcast dengan berbagai efek audio. Aplikasi ini mendapatkan dukungan untuk Chromecast dan integrasi dengan Amazon Alexa.

10. Grover Podcast

Grover Podcast merupakan aplikasi untuk mendegarkan atau mengelola podcast terbaik di sistem operasi windows. Ada berbagai macam fitur yang disediakan oleh aplikasi ini, diantaranya adalah Anda dapat mencari saluran podcast yang Anda inginkan, dapat secara otomatis menghapus podcast yang sudah Anda dengarkan, terdapat opsi untuk menampilkan pemberitahuan saat ada podcast baru yang tersedia.

Aplikasi ini juga memiliki dua tema yaitu tema gelap dan terang. Aplikasi ini juga terintegrasi penuh dengan pemutaran pada audio sistem. Anda dapat mengaktifkan unduhan otomatis saat podcast favorit Anda mengeluarkan podcast terbaru. Anda dapat mengunduhnya secara gratis di microsoft store.

Sekian artikel kali ini yang membahas tentang 10 rekomendasi aplikasi podcast untuk PC ataupun laptop. Setiap aplikasi tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat bagi Anda. Terimakasih 🙂

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments