Anda pasti tahu bahwa untuk melakukan copy atau memindahkan file ataupun folder di Windows hanya perlu menggunakan mouse klik kanan untuk copy paste, ataupun dapat menggunakan beberapa shortcut keyboard seperti “CTRL + C” untuk copy file, dan “CTRL + V” untuk paste file.
Namun, faktor terbesar yang dapat mempengaruhi kecepatan copy atau transfer data apapun adalah besarnya ukuran data yang Anda copy atau pindahkan baik itu dari perangkat penyimpanan seperti flashdisk, SSD, harddisk, laptop, dan lain sebagainya. Faktor yang lain adalah bagaimana Windows menangani tindakan ini, dan hampir semua versi Windows tidak bisa efisien dalam melakukan proses tersebut.
10 Aplikasi untuk Copy Data Cepat di PC / Laptop
Anda dapat sangat mungkin mempercepat atau mempersingkat durasi copy atau transfer data jika Anda menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Bukan hanya dapat mempersingkat durasi tranfer data, tapi Anda juga bisa mendapatkan keuntungan lainnya, seperti mengatur antrian, melewatkan beberapa file, menjeda prose, serta dapat menangani file yang error.
Nah, artikel kali ini akan membahas tentang aplikasi apa saja yang dapat melakukan copy atau transfer data secara cepat di PC / laptop. Langsung saja, silahkan simak penjelasannya berikut ini.
[ez-toc]
1. TeraCopy
TeraCopy merupakan aplikasi yang sangat populer setelah menggantikan Windows Explorer sebagai default copy handler. Aplikasi TeraCopy dapat mendukung semua jenis format file, baik itu archive, multimedia, executable, ataupun web. Aplikasi ini dapat melakukan proses copy data yang cukup cepat, serta mendukung file yang memiliki ukuran besar.
Aplikasi TeraCopy juga mendukung skip file, jeda proses, serta dapat memverifikasi file yang disalin menggunakan CRC32 selain drag and drop file ke antrian proses transfer file. Aplikasi ini juga tersedia versi portabel dengan menggunakan installer dan pengguna Total Commander dan Directory Opus mempunyai pengaturan untuk mengintegrasikan aplikasi TeraCopy ke dalam file manager tersebut.
2. FastCopy
FastCopy merupakan aplikasi untuk copy data cepat di PC / laptop yang sering direkomendasikan oleh kebanyakn orang selama bertahun – tahun. Mengapa? Karena aplikasi FastCopy ini cukup sederhana tapi memiliki kecepatan yang sangat cepat.
Aplikasi FastCopy memiliki beberapa fitur yang dapat Anda gunakan, diantaranya seperti filter file dasar atau lanjutan, fitur penghapusan dan pengaturan NSA. Anda juga dapat memverifikasi file yang Anda miliki untuk memastikan tidak ada file – file yang rusak atau corrupt.
Penyalinan file yang dilakukan oleh aplikasi FastCopy ini pun dilakukan secara nonstop, yang mana tidak akan berhenti walaupun terjadi error. Dan aplikasi ini pun bisa melakukan shutdown, hibernate, serta standby saat proses penyalinan file selesai.
3. Copy Handler
Aplikasi Copy Handler merupakan aplikasi dimana ketika aktif pada tray sistem Anda dapat mengambil alih operasi copy data dari Windows Explorer atau dapat memonitor clipboard untuk file. Saat Anda melakukan copy data atau file akan muncul jendela kecil dan cukup sederhana yang berisi beberapa rincian dasar, jika Anda membuka jendela secara penuh maka akan muncul banyak informasi statistik dan aktivitas masa lalu atau sekarang.
Aplikasi ini juga memiliki beberapa fitur, seperti resume dan jeda. Anda juga bisa menambahkan entri menu konteks dan jendela pengaturan untuk mengkonfigurasi aplikasi.
4. Kill Copy
KillCopy merupakan aplikasi untuk copy data di PC / laptop yang tampilannya cukup sederhana, bahkan bisa dibilang tema yang dimilikinya cukup standard. Aplikasi Kill Copy mempunyai beberapa fitur yang dapat Anda gunakan, diantaranya seperti auto resume setelah crash sistem, mode copy pararel serta beberapa pengaturan boosting dan buffer untuk melakukan transfer file.
Aplikasi Kill Copy juga dapat dijadikan sebagai default copy handler pada PC / laptop Anda menggantikan windows explorer. Dengan menggunakan aplikasi ini bukan hanya Anda dapat menyalin file secara cepat, tapi Anda juga dapat menghapus file atau folder secara cepat.
5. ExtremeCopy Standard
Aplikasi ExtremeCopy Standart mempunyai dua versi yang berbeda, yaitu versi gratis yang mana semua fitur yang dimiliki standar dan versi shareware yang mana memiliki fitur lengkap. Jika Anda memilih untuk menggunakan versi gratis, maka Anda tidak akan mendapatkan fitur seperti pilihan proses transfer file, mengubah posisi jendela, serta pemulihan file yang error dan juga ukuran buffer.
Tapi, Anda tetap bisa menigintegrasikan aplikasi ExtremeCopy Standard ke Windows Explorer untuk menjadikan aplikasi ini secara default. Aplikasi ini juga memiliki fitur jeda, skip, dan verifikasi. Dan aplikasi ini juga menyediakan versi portable yang bisa digunakan untuk flashdisk.
6. Mini Copier
Mini Copier merupakan aplikasi untuk copy data secara cepat di PC / laptop. Aplikasi ini sedikit berbeda dari aplikasi lainnya karena aplikasi ini dibuat dengan menggunakan bahasa Java, yang artinya ada beberapa versi yang berbeda untuk masing – masing sistem operasi baik Windows, Mac OS, Linux, dan lain sebagainya.
Aplikasi Mini Copier memiliki ukuran yang cukup besar yaitu sekitar 20 MB. Aplikasi ini mirip dengan aplikasi Super Copier tapi untuk menambahkan file atau folder Anda cukup memasukkannya kedalam keranjang merah yang ada di aplikasi. Ketika Anda sudah siap menyalinnya, masukkan file tersebut ke ikon keranjang merah dan prosesnya pun langsung dimulai. Aplikasi ini juga tersedia tombol jeda dan skip.
7. NiceCopier
NiceCopier sesuai dengan namanya, aplikasi ini benar – benar nice atau bagus. Aplikasi ini dapat menunjukkan progress saat menyalin dengan jendela kecil di sudut desktop. Anda dapat mengubah kecepatan transfer sesuka hati serta dapat mengedit daftar file termasuk pengaturan replace atau rename atau ignore yang perlu dikonfigurasi.
Saat aplikasi dijalankan di tray sistem, aplikasi NiceCopier akan mengambil alih operasi file di Windows. Aplikasi ini juga menampilkan banyak informasi pada jendelanya. Tampilannya tersusun secara rapi dan tampak relevan. Jika terjadi tabrakan file saat meng-copy, maka akan muncul peringatan dari aplikasi ini.
8. Rich Copy
Aplikasi RichCopy merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Microsoft. Aplikasi ini dulunya sebelum dibuat dan tersedia untuk masyarakat umum, aplikasi ini digunakan secara internal oleh pihak Microsoft untuk meng-copy file selama beberapa tahun.
Aplikasi RichCopy juga merupakan aplikasi multi threaded, yang mana memungkinkan Anda untuk menyalin banyak file secara paralel. Aplikasi ini juga mempunya beberapa fungsi yang mungkin Anda harapkan dari aplikasi proses tranfer data, diantaranya seperti fungsi resume, jeda, direktori atau penyimpanan file, profil, verifikasi, serta mendukung penuh command line.
9. Ultra Copier
Aplikasi Ultra Copier merupakan aplikasi yang dapat menggantikan Windows Explorer secara default ketika dijalankan pada tray sistem. Aplikasi ini mempunyai beberapa fungsi standar seperti yang ada pada aplikasi copy data lainnya, diantaranya seperti fungsi skip, jeda, antrian copy, serta beberapa pilihan yag harus dilakukan ketika terjadi tabrakan file atau terjadi error.
10. Super Copier
Aplikasi SuperCopier merupakan aplikasi untuk copy atau transfer file di PC / laptop yang memiliki sifat open source. Tampilan antarmuka serta fungsi yang dimiliki aplikasi ini mirip dengan aplikasi Ultra Copier, tapi aplikasi Super Copier memiliki kestabilan yang lebih stabil dibandingkan aplikasi Ultra Copier.
Sebagian besar tindakan aplikasi Super Copier ini diakses dari tray sistem termasuk juga menambahkan tugas proses copy atau transfer file baru. Aplikasi ini juga mempunyai fungsi – fungsi tombol standar, diantaranya seperti skip, resume, jeda, daftar proses copy file, serta beberapa fungsi untuk menangani kesalahan seperti terjadi tabrakan file. Anda juga dapat mengontrol ukuran buffer dan kecepatan transfer dari jendela configuration.
Sekian artikel kali ini yang membahas tentang 10 Aplikasi untuk Copy Data Secara Cepat di PC / Laptop. Setiap aplikasi pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Silahkan Anda pilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi Anda. Terimakasih 🙂
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: