Selama bertahun-tahun perusahaan kenamaan Apple Inc telah memberikan kepercayaan mereka untuk manufaktur seluruh produk yang berhubungan dengan konduktor, di mana negara Cina menjadi pasokan terbesar. Apple rumornya akan memindahkan manufaktur mereka dari Cina ke India, Rabu (07/12).
Rumor yang beredar ini menunjukkan bahwa Apple mungkin perlahan akan meninggalkan Cina sebagai manufaktur terbesar mereka, di mana Cina telah menjalin kerja sama yang baik dengan Apple selama bertahun-tahun dalam pengembangan produk mereka.
Namun, Apple terlihat ingin sedikit beralih dengan menghadirkan produk iPad dengan hasil manufaktur dari India ketimbang Cina. Menurut CNBC yang mana dikatakan langsung oleh Cupertino yang memberikan diskusi mengenai manufaktur.
Dia mengatakan bahwa sejak pandemi berlangsung, Apple memang telah memiliki rencana untuk pindah dari manufaktur Cina ke India, Apple juga telah melihat rencana yang lebih matang dalam memilih India sebagai manufaktur mereka selama pembuat AirPods dan Beats dalam produksinya, perusahaan menemukan kualitas yang sama persis.
Alasan lainnya mengapa Apple memiliki rencana besar untuk pindah ke India sebagai manufaktur mereka ialah karena keterampilan pegawai yang dimiliki, di mana mereka menemukan adanya konsisten yang berlangsung dalam produksi ponsel pintar di India.
Direncanakan Apple akan mulai memproduksi iPad mereka pada tahun 2023 mendatang di manufaktur India, tepatnya di Chennai. Karena menurut data yang diperoleh menemukan bahwa ada 10% produksi iPhone yang ternyata dibuat oleh Foxconn Factory di Chennai.
Namun pihak Apple memang tidak bisa langsung lepas dari manufaktur Cina, karena negara tersebut memiliki pasar yang sangat luas dan telah bekerja sama dengan berbagai macam perusahaan kelas dunia dalam pengembangan teknologi semikonduktor termasuk Apple Inc.
Apple Inc juga mengatakan akan mulai memperluas jangkauan kerja sama mereka ke beberapa negara khususnya di Asia Tenggara, sebut saja seperti Malaysia, Vietnam dan negara mereka sendiri Amerika Serikat.
Data lainnya yang kami temukan ialah produksi iPhone 14 yang ternyata tidak sesuai dengan apa yang Apple targetkan, dalam manufaktur India Apple memiliki target hingga 10% produksi iPhone 14. Tetapi, ternyata hanya 5% yang berhasil diproduksi karena masalah waktu yang tidak tepat.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: