NESABAMEDIA.COM – GSMArena telah melakukan voting untuk mencari smartphone terbaik tahun 2020 ini untuk beberapa kategori yang berbeda. Diketahui ada dua kategori smartphone terbaik yang telah mengungkap pemenangnya. Adalah Asus ROG Phone 3 ZS661KS yang menjadi pemenang untuk kategori smartphone gaming terbaik tahun 2020. Kemudian ada LG Wing 5G yang menjadi juara untuk kategori Trailblazer atau perintis.Â
Asus telah membangun brand perangkat gaming yang sangat kuat, tidak hanya untuk perangkat smartphone tetapi juga untuk komponen PC dan laptop selama tiga tahun terakhir. Dan untuk tahun 2020 ini, Asus ROG Phone 3 menjadi smartphone gaming terbaik pilihan pengguna. Hasil voting Asus ROG Phone 3 mendapatkan suara 75.57 persen.
Di posisi kedua untuk kategori smartphone gaming, terdapat nama Xiaomi Black Shark 3 Pro dengan raihan suara 14.44 persen. Disusul Lenovo Legion Duel di peringkat ketiga dengan mendapatkan dukungan pengguna sebanyak 5.94 persen. ZTE Nubia Red Magic 5G berada di posisi keempat dengan raihan suara 4.05 persen.Â
Asus ROG Phone 3 didukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon 865+ Octa-Core, bersanding dengan GPU Adreno 650. Terdapat pilihan memori RAM sebesar 12GB dan 16GB. Untuk mendukung aktivitas bermain game sepanjang waktu, disematkan baterai dengan kapasitas 6,000 mAh dan teknologi Asus Hypercharge.Â
Smartphone ini sangat berbeda dengan flagship Android kebanyakan, karena benar-benar ditujukan untuk pasar game mobile. Tidak hanya dari spesifikasi komponen, tetapi juga desain yang garang dan sejumlah dukungan aksesoris untuk memudahkan penggunaan di manapun.Â
Jika diibaratkan pada kelas kendaraan mobil, Asus ROG Phone 3 adalah kelas supercar. Tentu saja harganya pun juga cukup mahal termasuk biaya-biaya terkait penggunaan serta dibutuhkan kemahiran teknologi dari penggunanya.Â
Sementara itu LG Wing 5G mendominasi untuk kategori Trailblazer atau smartphone perintis tahun 2020 ini. Selama ini LG memang dikenal sebagai salah satu pabrikan yang memiliki inovasi teknologi terdepan, namun kurang begitu mendapatkan apresiasi.Â
Namun kali ini, teknologi rotasi layar ganda yang dimiliki smartphone itu, jauh lebih menjanjikan dari apa yang diberikan oleh Microsoft dengan smartphone Surface-nya. LG Wing 5G mendapatkan suara sebesar 60.16 persen. Sementara Microsoft Surface Duo berada di peringkat kedua dengan suara 22.03 persen. Di peringkat berikutnya ada ZTE Axon 20 5G dengan raihan suara 17.81 persen.Â
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: