Asus akan kembali merilis seri Flagship Gaming yang akan dirilis tahun 2024 nanti, Asus memberikan konfirmasi bahwa perilisannya sendiri akan diluncurkan pada tanggal 8 Januari 2024 di CES, Las Vegas. Asus akan meluncurkan ROG Phone 8 beserta jajaran varian lainnya, Kamis (14/12).
Las Vegas, Amerika Serikat, akan menjadi kota pertama yang mendapatkan perkenalan Asus ROG Phone 8 dan sekaligus akan disiarkan di seluruh dunia melalui akun sosial media resmi Asus. Melansir melalui akun Weibo resmi dari Asus, Asus ROG Phone 8 juga akan dirilis tak beberapa hari setelah perilisannya di Las Vegas yaitu pada tanggal 16 Januari.
Di Weibo, Asus memberikan beberapa bocoran terbaru mengenai desain yang akhirnya resmi mereka usung. Cuplikan video yang mereka bagikan menampilkan desain Flagship dengan ukuran Bezel yang tipis, juga ada Hole Camera yang ukurannya cukup kecil sehingga terlihat menampilkan Full Covered Screen dengan sempurna.
Untuk bocoran sementara, kami belum mengetahui bahwa Asus ROG Phone 8 nantinya akan dirilis dengan menggunakan beberapa varian warna, di mana kemungkinan besar Asus tidak memberikan beberapa pilihan varian warna seperti seri-seri sebelumnya.
“Asus will announce its 2024 ROG lineup on January 8 at CES in Las Vegas which should include the ROG Phone 8 series. The official ROG Weibo account also confirmed the ROG Phone 8 is launching in China on January 16.
Asus also shared more close-up renders of the recently teased ROG Phone 8 which details the new back design and its pentagon-shaped camera cutout. Asus is also hosting a blind camera test for the ROG Phone 8 which implies the company was hard at work in overhauling the camera setup on the upcoming device. We know the ROG Phone 8 will launch with three camera sensors but we don’t have any specifics regarding the sensors so far.”
Asus akan memberikan prosesor terbaru yang akan berjalan dengan menggunakan Snapdragon 8 Gen 3 dengan 24GB RAM dan 65W pengisian daya, dikonfirmasi juga menggunakan Android 14 yang berjalan dengan stabil.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: