• Our Partners:

Bocoran Terbaru Oppo Find X8, Mirip Galaxy S24?

Oppo Find X8 sendiri akan menjadi seri ponsel Flagship terbaru mereka, yang mana akan rilis dengan spesifikasi tinggi dan siap bersaing dengan di kelasnya.

Sebelumnya memang ada banyak bocoran mengenai perangkat ini dan menghubungkannya dengan spesifikasi kamera yang bersaing tinggi.

Namun kali ini Oppo memberikan kejutan mengenai desain yang akan mereka bawakan, salah satunya berbeda dengan konsep sebelumnya di mana Oppo Find X8 membawa desain Flat.

Sebelumnya Oppo bisa dikatakan kalah dalam segi desain ponsel, di mana mereka memang lebih menekankan di bagian spesifikasinya saja tanpa melihat segi Aesthetic.

Berbeda dengan seri lainnya, di mana kali ini di Oppo Find X8 akan hadir dengan menggunakan desain super keren dan membawakan desain Flat. Berikut tampilannya:

Bocoran Terbaru Oppo Find X8, Mirip Galaxy S24?

Keren kan? Apa? Mirip sesuatu? Hmmm.. Samsung Galaxy S24 Series?

Memang, pertama kali melihat desain yang dipamerkan oleh Oppo Find X8 sendiri saya langsung berpikir bahwa desainnya mirip seperti Galaxy S24.

Tentu yang berbeda ialah desain kamera yang berbeda dari Samsung dan masih memberikan kesan bahwa ponsel ini dari Oppo.

Varian Vanilla dari Oppo Find X8 sendiri memiliki dimensi 6.5 Inci buatan BOE dengan spesifikasi OLED, tetapi kami belum mendapatkan informasi tambahan mengenai spesifikasi prosesornya.

Ponsel ini juga disokong dengan menggunakan kapasitas daya super tinggi, di mana dikonfirmasi menggunakan kapasitas 5,700 mAh dengan kecepatan hingga 80W.

Eiitss bukan hanya itu saja, Oppo juga masih memberikan dukungan Wireless Charging dengan kecepatan pengisian daya hingga 50W.

Bagaimana dengan spesifikasi kameranya? Tentu tidak akan mengecewakan, di mana akan dibekali dengan sensor 50MP untuk sensor kamera utamanya.

Selain itu Oppo memberikan 3x Optical Zoom dan juga Telephoto sekaligus, diketahui bahwa sensor Telephoto akan menggunakan Sony LYT-600.

Apa yang menarik dari Oppo Find X8 ini ialah akan menggunakan Virtual Button yang mana memang mirip seperti di iPhone 16 Series, di mana kemarin baru saja diperkenalkan.

Sedangkan untuk proteksinya sendiri akan dibekali dengan IP69, ketebalan ponsel dibuat ringkas dengan 7mm dan berat hanya 190 gram saja. Untuk varian warnanya akan rilis dengan varian Black, Pink, Blue dan White.

Editor: Hudalil Mustakim

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments