Setiap pengguna handphone, pasti pernah mendengar istilah IMEI. Namun, sangat sedikit sekali yang mengetahui apa itu IMEI beserta kegunaannya. IMEI merupakan singkatan dari International Mobile Equipment Identity. IMEI biasanya terdiri dari rangkaian nomor atau angka yang unik sebanyak 14 hingga 16 digit. Nomor IMEI ini tidak hanya terdapat pada handphone canggih saja, melainkan pada semua handphone. Karena kode IMEI ini bersifat unik, maka antara handphone dengan handphone lainnya memiliki kode IMEI yang berbeda-beda pula.
Sejak tahun 2004, kode pada IMEI memiliki sebuah format khusus yang telah ditetapkan yaitu AA-BBBBBB-CCCCCC-D. Adapun kode A dan B merupakan Type Allocation Code (TAC) yang menunjukkan pembuat dan model dari handphone tersebut. Kode C adalah serial number yang diberikan dan kode D yaitu sebuah checksum untuk memverifikasi atas nomor IMEI tersebut. Biasanya, kode awal untuk handphone Samsung yaitu 35. Kode tersebut akan berbeda jika merk dari handphone tersebut tidak sama.
Adapun kegunaan dari nomor IMEI adalah sebagai identifikasi atas handphone tersebut. Sehingga, IMEI akan menunjukkan model, tipe, brand, design, serta beragam informasi penting lainnya tentang handphone Anda. Selain itu, operator seluler atau perusahaan telkomunikasi memanfaatkan IMEI ini untuk mengidentifikasi perangkat atau handphone mana saja yang terdaftar di jaringan dari operator yang bersangkutan.
4 Cara Cek IMEI Samsung dengan Mudah
Untuk Anda yang sedang bingung bagaimana cara mengecek nomor IMEI pada handphone Samsung milik Anda, jangan khawatir. Artikel ini akan membantu Anda untuk cara cek IMEI Samsung dari cara yang paling mudah. Berikut penjelasannya.
[toc]
Cara 1: Melaui Kotak Handphone
Cara pertama ini merupakan cara yang paling mudah yaitu mengecek nomor IMEI hanya dengan melihat pada kotak handphone Anda. Kotak handphone yang biasanya akan langsung disimpan atau dibuang ternyata masih memiliki manfaat. Salah satunya untuk mengetahui informasi mengenai IMEI. Silakan cari bagian kotak yang memilki tanda barcode garis seperti gambar yang telah diberi tanda kotak warna merah di bawah ini. Untuk handphone Samsung sendiri, biasanya memiliki kode IMEI dengan diawali angka 35.
Cara 2: Melalui Belakang Handphone
Nah, untuk cara kedua ini, Anda hanya cukup menonaktifkan handphone Anda terlebih dahulu kemudian buka baterai handphone Anda. Kode IMEI berada pada area belakang bagian dalam handphone Anda. Namun, jika handphone Anda merupakan baterai tanam, kode IMEI akan sejajar dengan letak baterai di belakang handphone.
Cara 3: Melalui Dial / USSD
Anda juga dapat mengecek IMEI pada handphone Samsung anda melalui Dial / USSD. Lebih lengkapnya, anda bisa menyimak langkah-langkahnya dibawah ini:
1. Buka menu panggilan -> ketik *#06#
2. Tanpa harus menekan call/panggil/dial/yes, sistem akan langsung secara otomatis menampilkan informasi mengenai nomor IMEI handphone Samsung Anda.
Cara 4: Melalui Pengaturan/Settings
1. Buka pengaturan atau settings pada handphone Anda.
2. Lalu pilih about device atau tentang handphone. Biasanya letaknya paling bawah pada pengaturan.
3. Selanjutnya pilih status.
4. Maka nomor IMEI akan langsung muncul pada layar handphone Anda.
IMEI juga dapat digunakan untuk melacak handphone yang hilang atau menangani kasus pencemaran yang melibatkan penggunaan handphone. Pada umumnya, pihak kepolisian akan mengidentifikasi kejahatan ini berdasarkan pada nomor IMEI handphone tersebut. Dengan adanya kode IMEI ini pula, handphone yang hilang tersebut dapat diblokir oleh provider agar tidak dapat melakukan akses ke jaringan seluler.
Walaupun begitu, Anda harus tetap menjaga nomor IMEI dengan hati-hati dan tidak menyebarkan nomor IMEI Anda kepada khalayak ramai. Karena, beberapa pihak yang tidak bertanggung jawab akan memanfaatkan dan menggunakan IMEI Anda dengan cara meng-cloning kode tersebut untuk melakukan tindak kejahatan. Nah, lalu bagaimana cara mengecek nomor IMEI pada handphone Samsung? Artikel ini akan menjelaskan mengenai bagaimana cara cek IMEI Samsung.
Mudah bukan cara mengecek nomor IMEI pada handphone Samsung? Anda dapat memilih cara mana yang paling Anda anggap mudah dan memungkinkan untuk Anda terapkan. Sebaiknya catat dan simpan nomor IMEI handphone Anda untuk berjaga-jaga. Ingat, jangan sebarkan nomor IMEI Anda kepada orang lain. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat mencoba!
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: