• Our Partners:

10 Cara Memilih Nama Domain untuk Website yang Tepat, Sudah Tahu?

Kamu ingin menjalankan sebuah website atau kamu sedang menjalankan sebuah website ? Jika kamu yang sedang ingin menjalankan sebuah website, pasti kamu bingung bagaimana memilih nama domain yang cocok untuk websitemu. Pada artikel ini saya kan memberikan 10 cara memilih nama domain untuk website kamu.

Tapi sebelum itu, saya ingin menjelaskan kepada kamu semua apa itu domain. Domain adalah nama yang unik yang diberikan untuk mengidentifikasi alamat IP Address server komputer seperti pada web server atau email server di internet.

Dengan nama domain, pengunjung dapat lebih mudah melakukan akses ke server dan mudah mengingat server yang akan dikunjunginya dibandingkan dengan mengingat sederetan angka-angka pada IP Address.

Nah, berdasarkan kegunaannya, nama domain juga merupakan hal yang sangat penting pada sebuah domain. Nama domain yang mudah diingat menjadi pilihan untuk orang yang ingin menjalankan sebuah website. Lalu bagaimana cara untuk memilih nama domain untuk website yang  baik ?

Dengan melakukan banyak pertimbangan, kamu dapat menentukan nama domain mu menggunakan 10 cara memilih nama domain untuk website kamu seperti di bawah :

1. Gunakan Nama Domain yang Pendek dan Gampang untuk Diingat

Cara Memilih Nama Domain untuk Website
Image : AliMustikaSari

Menggunakan nama domain yang pendek menjadi alternatif yang sangat baik digunakan untuk agar mudah diingat. Pengunjung akan lebih bisa mengingat nama domain kamu jika nama domainmu tidak panjang dan ribet.

Tidak hanya itu, kamu harus membuat nama domain yang mudah dibaca oleh orang banyak. Contohnya seperti Tokopedia.com, Bukalapak.com dan Amazon.com.

Hindarkan menggunakan nama domain yang sulit dibaca maupun dieja oleh pengguna. Contohnya seperti dsainrmh.com atau bjumrh.com. Nama domain seperti itu pasti membuat pengunjung mengingat dan hasilnya mereka tidak akan mengunjungi websitemu.

Maka dari itu disarankan untuk kamu menggunakan nama domain yang mampu dibaca orang banyak dan memiliki jumlah karakter tidak lebih dari 17 karakter.

2. Gunakan Nama Domain yang Unik dan Kreatif

kreatif
Image : Inipasti

Nama domain yang unik dan kreatif sangat diperlukan untuk memamerkan website kamu di dunia online. Tetapi jangan sampai membuat nama yang aneh seperti pada contoh cara nomor satu. Tonjolkan kata unik dan catchy dari nama domainmu yang bisa membuat pengguna selalu ingat dengan websitemu. Dengan begitu pengguna lebih mudah mencari dan menyarankan websitemu kepada teman-temannya yang lain.

3. Cari nama Domain yang Sesuai dengan Tema Websitemu

Cara Memilih Nama Domain Website
Image : tribunnews

Mencari nama domain sesuai dengan tema website yang akan kamu buat memang sangat diharuskan ketika membuat nama domain. Contohnya saja jika kamu ingin membuat website tentang produk ban yang bagus, maka kamu harus memasukkan kata ban pada nama domainmu agar pengunjung tau website kamu berisi tentang apa.

Nama domain yang sesuai tema dengan website juga menjadi salah satu keyword yang dapat meningkatkan SEO website bisnis kamu agar selalu menjadi hasil pencarian nomor satu di mesin pencari.

4. Buatlah Nama Domain yang Mudah untuk Diketik

mudah diketik
Image : Hello Sehat

Untuk membuat nama domain yang bagus untuk website haruslah menggunakan nama domain yang mudah untuk diketik. Maka dari itu hindarkan dari ejaan-ejaan gaul yang kurang baik untuk digunakan.

Jangan sampai dengan menggunakan nama domain yang sulit untuk diketik malah membuat websitemu sepi pengunjung.

5. Menggunakan Nama Domain yang Memiliki Atribut Lokasi

Cara Memilih Nama Domain Website
Image : tribunnews bogor

Cara ini sangat ampuh jika kamu sedang ingin menjalankan website dengan suatu bisnis. Kamu dapat menambahkan atribut lokasi pada nama domain sebagai nilai tambah untuk website kamu.

Contohnya saja jika kamu berniat untuk membuat bisnis makanan ringan yang ada di medan. Jadi kamu dapat menggunakan nama domain snackmedan.com sebagai nama domainmu.

Dengan menggunakan nama domain tersebut, pengunjung website yang berlokasi di medan pun akan tertarik untuk membeli atau sekedar melihat-lihat makanan ringan yang kamu jual di website tersebut.

6. Gunakan Nama Domain yang Memiliki Nilai Tambah pada Websitemu

beda dari yang lain
Image : hipwee

Maksud dari nama domain yang memiliki nilai tambah pada websitemu disini adalah kamu dapat memasukkan nama domain yang memiliki unsur berbeda dari website yang lain.

Contohnya saja jika kamu memiliki sebuah bisnis makanan ringan yang hits atau kekinian, maka kamu dapat membuat nama domain kamu menjadi cemilanhits.com. Dengan begitu pengunjung akan tertarik untuk mengunjungi websitemu.

7. Hindari Nama Domain yang Menggunakan Angka dan Hyphen

angka
Image : liputan6

Nama domain yang baik sebaiknya harus dihindari dari penggunaan angka dan hyphen. Karena penggunaan angka dan hyphens pada nama domain tidak efektif dan hanya membuat nama domain kamu menjadi tambah ribet.

Contohnya saja jika Twitter memakai angka di belakang nama domainnya seperti Twitter1.com. Terlihat aneh, bukan ? bukan hanya itu saja, penggunaan angka pada nama domain seperti itu juga dirasa lebih ribet.

Jadi untuk menciptakan nama domain yang bagus agar mudah diingat orang jangan menggunakan atribut seperti angka dan hyphens ya.

8. Masukkan Keyword yang Mendukung

keyword
Image : Search Engine Journal

Di era digital seperti sekarang ini, sudah sulit untuk menemukan nama domain yang sekiranya pendek dan catchy. Karena nama domain tersebut sudah banyak dibeli orang untuk keperluan bisnis mereka.

Belum lagi banyak orang yang membeli nama domain yang bagus dan catchy untuk dijual lagi dengan harga yang lebih mahal kepada orang yang membutuhkan nama domain tersebut.

Masalah ini dapat kamu atasi dengan menambahkan keyword pada nama domain kamu. Kamu dapat mencari keyword sebagai penambahan kata bantu untuk domain kamu.

Contohnya jika nama domain cemilanhits.com telah tersedia, maka kamu dapat menambahkan kata bantu pada nama domain tersebut menjadi cemilanhitsmurah.com. Gunakan kata bantu membuat variasi dalam nama domain.

9. Pikirkan Nama Domain untuk Jangka Panjang

Tips Memilih Nama Domain Website
Image : IDAFF

Jika kamu sekarang ingin membuka website tentang menjual cemilan atau makanan ringan, pastikan kalau kamu tidak melakukan ekspansi. Jika sewaktu-waktu kamu ingin menjual seperti bumbu-bumbu dapur dan lain-lain maka cemilanhits.com bukanlah nama domain yang baik.

Dan kalau kamu mengganti nama domain tersebut maka itu akan berpengaruh pada branding dan ranking SEO kamu. Maka pikirkanlah nama domain untuk jangka panjang.

10. Gunakan Ekstensi yang Jarang Dipakai Orang

ekstensi domain
Image : mastel.id

Cara yang terakhir yaitu gunakan ekstensi yang jarang dipakai orang atau yang tidak umym. Ekstensi yang biasa disebut dengan top level domain (TLD) adalah akhiran dari sebuah nama websitemu. Seperti .com, .id, .co.id, .net dan lain-lain.

Nah jika pada cemilanhits.com sudah tersedia, maka kamu dapat menggunakan nama domain yang memiliki ekstensi seperti cemilanhits.net.

Sebagai tambahan informasi, setiap ekstensi tersebut memiliki harga yang berbeda-beda, jadi kamu harus pintar-pintar untuk mencari ekstensi yang terbaik ya.

Itulah 10 cara memilih nama domain untuk website kamu. Jangan salah untuk memilih nama domain ya.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments