• Our Partners:

2 Cara Mengatasi Flashdisk Minta Format Terus Menerus (Tanpa Data Hilang)

Anda memiliki flashdisk? Flahdisk merupakan barang yang sangat berguna untuk menyimpan data. Memang ada media penyimpanan data lainnya seperti harddisk maupun memory card.

Akan tetapi, flashdisk masih tetap menjadi pilihan terbaik untuk dibawa kemana-mana karena memiliki ukuran yang minim serta memiliki kapasitas penyimpanan yang besar. Memory card atau memori eksternal sebenarnya juga bisa dibawa kemana-mana.

Namun untuk membuka data di dalam memori tersebut biasanya masih memerlukan card reader. Berbeda dengan flashdisk yang mana anda anda tinggal menancapkannya langsung ke komputer atau laptop.

Selain berfungsi untuk menyimpan data, ternyata flashdisk juga memiliki fungsi yang lainnya. Anda bisa menggunakan flashdisk untuk membackup data-data penting anda untuk jaga-jaga jika data yang ada di komputer atau laptop tiba-tiba error atau malah hilang.

Cara Mengatasi Flashdisk Minta Format Terus Menerus

Namun adakalanya flashdisk yang anda gunakan mengalami error dimana flashdisk tersebut terus-terusan minta diformat dan tidak bisa diakses. Untuk cara mengatasi flashdisk minta format terus, anda bisa menyimak langkah-langkahnya dibawah ini:

Solusi Pertama – Menggunakan CMD

1. Disini saya mempunyai flashdisk 16GB (ukuran asli 14GB) dengan drive letter h:. Ketika diklik, flashdisk ini terus-menerus minta diformat sehingga saya tidak bisa mengaksesnya.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 1

2. Solusi pertama untuk mengatasi masalah flashdisk yang minta diformat terus-menerus bisa dilakukan melalui CMD (Command Prompt). Silakan buka CMD pada Start Menu. Selanjutnya pilih Run as administrator.

cara mengatasi flashdisk minta format terus menerus

3. Kemudian jalankan perintah sebagai berikut:

chkdsk /f /r /x h:

h: disini merupakan drive letter flashdisk (langkah no. 1) dan bisa jadi berbeda dengan punya saya.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 3

4. Tunggu proses hingga selesai. Jika sudah, tinggal tutup jendela Command Prompt dan coba akses flashdisk, sudah normal atau belum.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 4

Solusi Kedua – Menggunakan TestDisk

1. Solusi kedua ini cukup ampuh dan paling sering dipraktekkan dan banyak yang berhasil. Download terlebih dahulu software TestDisk melalui link ini. Setelah itu ekstrak filenya kemudian klik 2X testdisk_win.

cara mengatasi flashdisk minta format dengan CMD

2. Kemudian tekan tombol panah bawah dan pilih No Log lalu tekan Enter.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 6

3. Setelah itu pilih flashdisk anda, bisa anda lihat dari ukuran GB-nya. Selanjutanya tekan Enter.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 7

4. Pilih Intel, lalu tekan Enter.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 8

5. Pilih Analyse, lalu tekan Enter.

cara mengatasi flashdisk minta format tanpa data hilang

6. Pilih Quick Search kemudian tekan Enter. Tunggu prosesnya hingga selesai.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 10

7. Pada tahap ini, gunakan tombol panah kanan-kiri dan ubah * menjadi P.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 11

8. Jadinya nanti seperti ini. Selanjutnya tekan Enter.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 12

9. Kemudian anda pilih Write lalu tekan Enter.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 13

10. Ketik Y untuk melanjutkan.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 14

11. Selanjutnya anda pilih Rebuild BS kemudian tekan Enter.

Rebuild BS

12. Kemudian anda pilih Write lalu tekan Enter.

13. Ketik Y untuk melanjutkan. Setelah itu tutup jendela TestDisk kemudian coba akses flashdisk anda, sudah normal atau belum.

Mengatasi Flashdisk Minta Format 14

Penyebab Flashdisk Minta Format

Sama dengan media penyimpanan lainnya. Flashdisk juga bisa mengalami masalah. Salah satu masalah flashdisk yang bisa anda alami yaitu flashdisk meminta untuk diformat. Lalu apa yang menyebabkan flashdisk anda minta diformat? Berikut ini akan kami berikan jawabannya.

1. Ada File System yang Tidak Dikenali

Penyebab pertama flashdisk yang minta diformat yaitu flashdisk anda mempunyai file sistem yang tidak bisa dikenali oleh PC anda. Hal ini berhubungan dengan sistem operasi yang digunakan. Untuk sistem operasi Windows, secara umum sudah mendukung 3 jenis format yang berbeda, yaitu NTFS, FAT32, dan exFAT.

Jika anda menancapkan flashdisk yang sebelumnya menancap di sistem operasi Linux, kemungkinan flashdisk tersebut memiliki format ext2 atau ext3 yang memang cocok untuk Linux. Akan tetapi, ketika dicolokkan ke perangkat dengan sistem operasi Windows, maka perangkat anda tirdak mengenalinya.

2. Proses Pemindahan File Bermasalah

Pada saat file mengalami proses perpindahan, baik disalin, dipindah, atau  disimpan, jangan sampai proses ini terganggu. Hal ini bisa berakibat hilangnya data atau bisa menyebabkan file tersebut mengalami korup. Biasanya kondisi ini terjadi ketika tiba-tiba flashdisk dicabut padahal sedang melakukan perpindahan file. Bisa juga disebabkan karena PC tiba-tiba mati.

3. Terkena Virus

Penyebab flashdisk minta format juga bisa karena masalah virus. Sebenarnya bukan hanya flashdisk, namun hardware yang terkena virus juga bisa mengalami masalah. Setiap permasalahan bisa bervariasi. Salah satunya flashdisk yang meminta format. Mungkin saja virus tersebut masuk pada saat anda menancapkan flashdisk anda ke komputer atau laptop.

Penutup

Seperti itulah cara mengatasi flashdisk minta format terus menerus. Fungsi lain dari flashdisk yaitu bisa digunakan sebagai media instalasi sistem operasi. Mungkin anda pernah melihat atau mungkin anda salah satu orang yang menggunakan fungsi ini.

Dibandingkan harus menggunakan kaset CD, flashdisk merupakan media yang lebih efektif. Proses instalasi sistem operasi akan lebih cepat dibandingkan melalui CD. Namun untuk menjadikan flashdisk tersebut harus melakukan beberapa cara tertentu agar flashdisk bersifat bootable.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments