• Our Partners:

2 Cara Menggunakan VPN Master Sampai Connect, Cocok untuk Pemula!

Tahukah kamu apa itu VPN Master ? VPN master meru[akan suatu aplikasi VPN yang saat ini masih menjadi yang paling terbaik di Android. Yang menggunakan layanan VPN yang satu ini juga tidaklah sedikit, hal itu dikarenakan layanan ini memang sangatlah worth it untuk digunakan.

Maka Anda tidak perlu merasa heran, karena VPN Master ini pasti selalu menawarkan beberapa layanan VPN secara gratis yang juga tidak dibatasi oleh kuota atau bisa kita bilang tidak terbatas.

Berbeda dengan aplikasi layanan VPN lainnya yang pada biasanya akan membatasi penggunakanya untuk mengakses VPN gratis, contohnya seperti hanya diberikan kuota sebanak 500 MB perbulan.

Maka dari itu, Anda disarankan untuk menggunakan layanan VPN Master ini apabila memerlukan untuk mengakses internet menggunakan VPN.

Cara Menggunakan VPN Master untuk Pemula

Sebelum Anda mengetahui bagaimana cara menggunakan VPN Master, akan lebih baik apabila Anda mengetahui apa-apa saja manfaat dari layanan VPN. Berikut ini merupakan beberapa manfaat dan juga kegunaan apabila Anda menggunakan VPN.

  • Manfaat yang utama apabila Anda menggunakan VPN yaitu Anda dapat mengakses situs yang telah diblokir oleh internet positif.
  • Bagi Anda yang seorang gamer, pasti Anda akan sangat membutuhkan layanan ini, karena dengan layanan VPN ini Anda dapat mengakses game-game yang servernya berada di luar negeri.
  • Dengan menggunakan VPN juga dapat membuat koneksi internet Anda lebih stabil bahkan cepat.

Untuk Anda yang ingin menggunakan layanan VPN di Android, saya sarankan untuk menggunakan VPN Master ini. Karena aplikasi ini dapat digunakan oleh seorang pemula dan sangat mudah untuk di operasikan. Berikut cara menggunakan VPN Master di Android:

[ez-toc]

1. Install Aplikasi VPN Master di Play Store

1. Pertama hal yang harus Anda lakukan yaitu Anda dapat mencari aplikasi VPN Master yang ada di Play Store. Dibawah ini merupakan aplikasi VPN master yang saya sarankan untuk Anda gunakan.

vpn

2. Setelah klik aplikasi VPN Master tersebut, Anda dapat klik Install untuk mengunduh dan menginstall aplikasi tersebut ke handphone Android Anda.

vpn

2. Cara Menggunakan VPN Master

1. Setelah selesai menginstall aplikasi, Anda dapat membuka aplikasi tersebut. Anda dapat melihat aplikasi VPN Master tersebut di dalam daftar aplikasi di handphone Android Anda.

Cara Menggunakan VPN Master

2. Apabila Anda sudah klik aplikasi VPN Master, maka tampilan awal yang akan ditampilkan adalah seperti pada gambar di bawah ini. Untuk menggunakannya, Anda dapat klik button berbentuk bulat yang bertuliskan Go.

vpn

3. Tidak lama pada saat Anda klik Button Go, maka akan muncul secara pop up permintaan sambungan. Untuk itu Anda dapat klik OK, agar Anda dapat menggunakan layanan VPN ini.

Cara Menggunakan VPN Master untuk Pemula

4. Setelah itu Anda harus menunggu beberapa saat agar aplikasi tersebut dapat menyambungkan perangkat Anda dengan server luar negeri secara otomatis. Apabila sudah tersambung, maka tampilan layar akan seperti pada gambar dibawah ini. Aplikasi ini secara otomatis akan mencari server yang dapat dihubungkan dengan perangkat Anda.

vpn

5. Jika Anda ingin memilih server luar negeri lainnya, Anda dapat klik kembali dan kemudian klik gambar bendera yang terletak pada pojok kanan atas pada layar handphone Anda. Setelahnya Anda dapat klik Free.

v[pn

6. Selanjutnya Anda dapat dengan bebas untuk menghubungkan perangkat Anda dengan server VPN yang tersedia di bagian Free. Apabila Anda pelanggan premium, maka Anda dapat memilih pada bagian Faster Server. Pelanggan premium akan mendapatkan layanan VPN server yang memiliki koneksi yang sangat cepat.

Cara Menggunakan VPN Master Sampai Connect

Demikianlah cara menggunakan VPN Master, semoga artikel ini dapat membantu dan juga dapat bermanfaat untuk Anda.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments