Perkembangan teknologi yang semakin canggih seperti sekarang ini sangat membantu dan memudahkan kita dalam melakukan apapun. Salah satunya menyimpan data pribadi agar tidak di ketahui orang lain.
Jika berbicara mengenai data pribadi tentu sangat banyak jenisnya salah satu di antaranya ialah foto dan video. Yah, foto dan video merupakan salah satu data pribadi seseorang.
Kenapa sih harus menyembunyikan Foto atau Video? Moment berharga bagi sebagian orang merupakan privasi dan teman sekalipun tidak berhak untuk mengetahui. Maka dari itu kamu perlu menyembunyikan beberapa momen yang sangat privasi menurutmu.
Iphone sendiri memiliki fitur untuk menyembunyikan foto / video. sehingga kamu dengan mudah untuk menyimpan foto privasimu dari orang lain. Sudah tau caranya? Jika belum tau, yuk simak langkah-langkah cara menyembunyikan foto / video dari camera roll di bawah ini.
Cara Menyembunyikan Foto / Video dari Camera Roll
Cara ini merupakan cara yang sangat sederhana tanpa kamu sadari.
1. Buka aplikasi Photos di iphone kamu.
2. Setelah terbuka, pilih dan tekan salah satu foto yang ingin kamu sembunyikan. Kemudian klik icon yang terletak di ujung kiri bawah seperti yang di kotak merah pada gambar di bawah ini.
3. Lalu kamu akan melihat beberapa fitur yang barada di bawah layar iphone kamui. Geser ke kiri fitur-fitur tersebut sampai kamu menemukan fitur Sembunyikan , lalu tekan. Seperti gambar di bawah ini.
4. Setelah itu akan muncul pop up bahwa foto tersebut akan di sembunyika dari momen dan koleksi. Lalu tekan Sembunyikan Foto.
Selain menyembunyikan foto melalui fitur dari iphone, kamu juga dapat menyembunyikan foto/video melalui aplikasi pihak ketiga.
1. Download aplikasi Private Photo Vault – Pic Safe terlebih dahulu di App store.
2. Tunggu beberapa saa sampai proses download selesai.
3. Setelah selesai di download, buka aplikasi tersebut. Lalu Tekan Start untuk memulai menggunakan aplikasi tersebut.
4. Kemudian kamu akan di minta untuk membuat passcode, hal ini bertujuan untuk mengamankan data kamu pada aplikasi tersebut. Tekan Set Passcode untuk membuat passcode yang di gunakan ketika membuka aplikasi tersebut.
5. Selanjutnya buat passcode sesuai keinginanmu yang terdiri dari 4 angka.
6. Setelah itu, pilih album penyimpanan untuk foto yang akan kamu hide/sembunyikan.
7. Setelah itu kamu di mintai izin mengakses Photo di iphone kamu untuk di import. Tekan Oke.
8. Lalu pilih lah foto yang ingin kamu hide/sembunyikan. Setelah kamu selesai memilih tekan done.
Nah gimana? Mudah kan? Kamu tidak perlu khawatir lagi foto/video privasi kamu di lihat oleh orang lain. Semoga artikel ini bermanfaat dan membantu banyak orang. Terimakasih:-)
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: