Bagaimana cara scanning virus di laptop? Siapapun pasti tidak ingin laptopnya terkena virus. Namun terkadang virus tersebut datang tanpa kita sadari. Padahal kita sudah berhati-hati dan selalu membersihkan file-file di laptop kita menggunakan antivirus yang bagus.
Selain itu, terkadang meskipun kita sudah membersihkannya dengan antivirus, ternyata virus tersebut malah tidak hilang. Bahkan kemungkinan virus tersebut menyebar ke bagian lain yang kemudian menyebabkan performa laptop menjadi terganggu.
Maka dari itu, anda harus tahu tentang bagaimana cara scan virus yang benar di laptop (dengan menggunakan antivirus yang benar juga). Dengan mempelajari cara ini, nanti anda bisa mengetahui kira-kira seperti apa langkah-langkah yang harus anda ambil ketika laptop anda maupun teman anda terkena virus. Dengan begitu, laptop bisa sembuh dan bisa anda gunakan untuk beraktivitas seperti biasanya.
Cara Scanning Virus di Laptop untuk Pemula
Langkah-langkah untuk scanning virus bisa jadi berbeda-beda, dikarenakan saya tidak tahu antivirus mana yang anda gunakan. Dalam contoh kali ini, saya akan kasih contoh cara scanning virus di laptop dengan menggunakan NOD32 Antivirus. Saya sudah pernah menggunakan banyak sekali antivirus, dan pilihan saya jatuh pada NOD32 Antivirus.
1. Buka antivirus NOD32 Antivirus. Bisa jadi tampilan dibawah ini berbeda dengan punya anda, karena berbeda versi. Setelah itu pilih Computer scan.
2. Setelah itu pilih Scan your computer.
3. Tunggu proses scanning virus di keseluruhan harddisk hingga selesai. Lama tidaknya proses ini bergantung pada banyaknya file yang ada di laptop anda.
4. Setelah proses scanning selesai. NOD32 Antivirus akan menampilkan total file yang berhasil discan, file-file mana saja yang terinfeksi virus dan lain sebagainya. Anda bisa menghapus file yang terinfeksi tersebut / mengkarantinanya dll.
Penyebab Virus di Laptop
Sebelum anda mengetahui tentang bagaimana cara scanning virus di laptop, hal penting yang harus anda ketahui terlebih dahulu adalah apa saja hal-hal yang menyebabkan laptop anda terkena virus. Mempelajari penyebab adalah hal yang sangat penting karena setiap orang yang mengalami kasus virus di laptopnya disebabkan oleh hal yang berbeda.
1. Sering mengunjungi situs tidak terpercaya
Penyebab pertama dan mungkin menjadi penyebab yang paling sering adalah karena anda sering mengunjungi situs-situs yang tidak terpercaya. Maksudnya, anda memiliki kebiasaan masuk ke situs dengan konten yang ilegal, misalnya saja situs bajakan dan juga situs porno. Mungkin anda belum tahu bahwa situs porno biasanya disisipi kode-kode virus, salah satunya adalah virus trojan. Bisa anda bayangkan ketika anda masuk ke dalam situs tersebut dan apalagi anda sampai mendownload filmnya.
Virus tersebut kemungkinan besar masuk ke laptop anda dan mulai bekerja. Bahkan kemugkinan virus itu akan mencuri data-data pribadi anda sehingga akan merugikan diri anda sendiri. Maka dari itu, jangna pernah masuk ke situs ilegal karena bisa menyebabkan anda mengalami kerugian.
2. Tidak scan flashdisk
Penyebab kedua ini juga tidak kalah sering terjadi. Beberapa orang mungkin tidak terlalu memperdulikan ketika seseorang hendak meminta file kita melalui flashdisk yang dimilikinya. Padahal di dalam flashdisk tersebut sudah tersimpan virus berbahaya yang akan langsung masuk ketika anda pertama kali menghubungkannya ke laptop. Kuncinya, semakin sering flashdisk menancap di banyak laptop, maka semakin besar pula kemungkinan flashdisk tersebut terkena virus.
3. Tidak menginstal antivirus
Untuk penyebab yang ketiga ini mungkin hanya dialami oleh beberapa orang yang memang sangat awam tentang laptopnya. Setiap sistem operasi Windows pasti membutuhkan antivirus. Maka anda jangan sampai lupa memasang antivirus di laptop anda. Yang tidak kalah penting adalah anda juga harus membiasakan diri untuk mengupdate antiviru secara berkala. Biasanya anda akan mendapatkan pemberitahuan bahwa anda harus memperbarui antivirus untuk meningatkan performanya.
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: