• Our Partners:

Copilot di Windows 11 Bawakan Tampilan UI Mirip ChatGPT

Beberapa waktu yang lalu ada sedikit yang berubah dari tampilan Copilot di Windows 11, di mana kini jika kita telisik tampilannya lebih mirip seperti ChatGPT yang hadir di versi desktop.

Well, belum lama ini Microsoft memang merilis versi Copilot Native App yang memang sudah tidak menggunakan Web-Based lagi melainkan langsung dari aplikasinya.

Kini Copilot kembali mengubah tampilannya dan bisa dikatakan lebih menarik dengan UI baru ini, meski memang sangat kental akan tampilan yang diberikan oleh ChatGPT.

Jika kamu tidak sadar, berikut tampilan Copilot terhitung sejak September 2024 kemarin:

Copilot di Windows 11 Kini Tampilan Interface Mirip ChatGPT

Dan berikut ini adalah tampilan Copilot yang nampaknya masih diuji coba, berikut tampilannya:

Copilot di Windows 11 Bawakan Tampilan UI Mirip ChatGPT

Awalnya Copilot memang hanya menampilkan satu layar penuh dari Interface yang mereka bawakan, kini di sisi kiri terdapat beberapa pilihan mode dan fitur pendukung.

Bocoran informasi ini juga menyebutkan bahwa Copilot akan kembali membawakan versi lainnya yaitu Quick dan Think Deeper yang mana memungkinkan pengguna mendapatkan akses AI yang lebih akurat.

Previously, the company offered a toggle to turn on “Think Deeper“, which uses ChatGPT o3’s reasoning capabilities. Now, you can choose between “modes”. Right now, there are two modes: Quick and Think Deeper.

Quick takes two to three seconds to respond and is best for everyday conversation. On the other hand, Think Deeper takes 30 seconds (approx) and is best for complex tasks. Also, Think Deeper is unlimited, so you can use it as much as you want. On the other hand, ChatGPT’s reasoning models (3o) offer only 50 chats per day if you pay $20 monthly.

Tentu saja dengan menggunakan versi AI terbaru ini maka pengguna harus berlangganan, ada tarif yang dipatok oleh Microsoft dan mungkin tidak berbeda jauh dari ChatGPT?

Sebelumnya OpenAI juga memperkenalkan fitur yang hampir sama di ChatGPT melalui versi “o3” yang mana mampu berpikir lebih dalam dan memberikan akurasi informasi yang lebih tinggi.

Bagaimana menurutmu? Microsoft saat ini juga masih fokus dalam pengembangan AI dan ekspansi Copilot mereka ke beberapa platform berbeda.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments