Apa saja yang tergolong ke dalam distro linux terbaik? Kita tahu bahwa Linux merupakan salah satu sistem operasi yang sudah banyak digunakan, khususnya untuk mereka yang fokus pada web server.
OS Linux ini banyak digunakan karena bisa digunakan secara gratis dan bahkan kita bisa mengembangkannya sendiri. Linux termasuk sistem operasi yang menggunakan Unix yang perkembangannya sudah dimulai sejak 1970.
Sekarang, berbagai developer sudah banyak mengadopsi Linux sehingga pada akhirnya terciptalah yang dinamakan distro Linux. Distro Linux atau distribusi Linux memiliki banyak macamnya yang akan kami berikan penjelasannya seperti di bawah ini.
[ez-toc]
Distro Linux Terbaik
Setidaknya terdapat 10 distro linux terbaik yang sampai sekarang menjadi salah satu yang paling laris digunakan. Untuk mengetahuinya, maka silahkan Anda simak baik-baik penjelasan di bawah ini:
1. Ubuntu
Nama Ubuntu sendiri sangat kental dengan Linux dan bahkan ada yang sampai berpendapat bahwa Linux Ubuntu merupakan satu kesatuan. Hal ini memang tidak mengherankan mengingat Ubuntu termasuk salah satu yang paling populer diantara yang lainnya. Bagi Anda yang baru memulai menggunakan Linux, Ubuntu merupakan distro yang kami sarankan untuk Anda.
Ubuntu memiliki tampilan yang mudah digunakan dan juga mempunyai komunitas yang cukup besar. Jadi, Anda bisa saling bertukar pikiran dan mendapatkan banyak informasi mengenai pengembangan Ubuntu. Uniknya, versi Ubuntu sendiri selalu memiliki update kurang lebih 6 bulan sekali dengan tampilan dan keunggulan yang tentunya semakin meningkat.
2. Debian
Debian merupakan distro Linux yang digunakan bagi mereka yang termasuk para programmer. Mereka bisa dengan mudah memasang berbagai aplikasi yang mereka butuhkan. Debian telah mengalami berbagai macam uji dan mempunyai koleksi paket yang banyak sehingga memiliki sistem yang kokoh dan stabil.
Kelebihan inilah membuat para programmer bisa lebih fokus ketika mereka hendak melakukan pengembangan terhadap programnya. Beberapa alasan lain mengapa Anda harus memilih Debian adalah sebagai berikut:
- Memiliki manajemen paket .deb yang populer
- Memiliki beberapa paket besar
- Memiliki platform berupa rock-solid
3. Linux Mint
Salah satu distro Linux terbaik dan juga yang paling populer adalah Linux Mint. Distro Linux yang satu ini memang kami sarankan untuk mereka yang masih baru di dunia Linux.
Banyak software yang sudah digunakan pada OS yang satu ini, salah satunya adalah LibreOffice yang digunakan dalam hal pemenuhan produktivitas bagi para pengguna yang baru saja mengalami peralihan dari Windows maupun Mac.
Dengan adanya media proprietary menjadikan Linux Mint mempunyai dukungan yang lebih baik ketika para pengguna hendak memutar audio, video, dan berbagai file MP3. Dengan begitu, mereka sudah tidak perlu lagi harus menginstall codex.
4. Arch Linux
Bagi Anda yang ingin menggunakan versi Linux dengan tampilan dan menu yang kurang friendly, maka Anda bisa menggunakan Arch Linux.
Salah satu keunggulan dari Arch Linux adalah pengguna bisa menentukan sendiri kira-kira software atau aplikasi apa saja yang hendak mereka instal. Dengan begitu mereka bisa menghemat penyimpannya untuk nanti digunakan menginstal aplikasi atau menyimpan data yang lainnya.
Bagi Anda yang memiliki spesifikasi komputer standar, Anda bisa mencoba menggunakan Arch Linux dan menentukan sendiri mana saja aplikasi yang ingin dan tidak ingin Anda instal. Namun sekarang telah hadir Antergos yang memiliki tampilan friendly lengkap dengan driver dan aplikasi pre-instal yang cukup banyak.
5. Fedora
Adapun Fedora merupakan OS Linux yang hanya diperuntukkan untuk server. Anda bisa mengembangkan server dengan memanfaatkan tool yang bernama Rolekit. OS yang satu ini juga sudah support dengan PostgreSQL. Untuk ukuran filenya sendiri kurang lebih 2.7 GB dan untuk ukuran Netinstall sebesar 385 MB.
6. Manjaro
Manjaro masih ada kaitannya dengan Arch Linux karena OS yang satu ini memang berasal dari sana. Komunitas Manjaro juga cukup banyak dan terus berusaha menciptakan agar supaya Manjaro menjadi OS yang bisa dimanfaatkan oleh semua orang, baik pemula maupun juga yang sudah berpengalaman. Manjaro sudah support untuk 64 bit pada XFCE dan juga KDE.
7. Elementary OS
Distro Linux terbaik yang satu ini mungkin masih belum yang mengenalnya. Salah satu keunggulan Elementary OS adalah UI-nya yang elegan dan juga akan membuat siapapun nyaman memandangnya.
Jika diperhatikan memang ditro Linux yang satu ini tidak jauh berbeda dengan tampilan MacOS. Keindahan tampilan dari Elementary OS berkat adalah Pantheon yang merupakan hasil dari pengembangan dengan berdasarkan DE Gnome.
Adapun untuk versi terbaru dari Elementary OS memiliki nama Juno yang memiliki tampilan lebih bagus dibanding versi sebelumnya yang diberi nama Loki. Selain itu, dengan adanya AppCenter membuat user bisa langsung menginstal aplikasi tanpa harus melalui terminal.
8. Kubuntu
Kubuntu merupakan distro linux terbaik yang berasal dari Ubuntu. Kubuntu menggunakan KDE untuk lingkungan dekstopnya sehingga Kubuntu berbeda dengan Ubuntu yang masih menggunakan Gnome. Anda bisa mendaptkannya secara gratis tanpa harus mengeluarkan atau mengisi persyaratan apapun.
9. OpenSUSE
OpenSUSE merupakan distro Linux yang sebelumnya lebih dikenal dengan sebutan SUSE. Distro yang satu ini lebih ditujukan untuk para developer atau pengembang dan juga administrator sistem. Dikarenakan memang tujuannya untuk para pengembang sehingga membuat openSUSE memiliki sistem keamanan yang lebi ketat. Setidaknya terdapat dua versi openSUSE, yang pertama versi Leap dan kedua Tumbleweed.
Untuk openSUSE leap memanfaatkan kode yang berasal dari Linux Enterprise sehingga membuatnya menjadi OS yang lebih stabil jika dibandingkan dengan versi Tumbleweed. Versi leap akan Anda temukan setidaknya setahun sekali dengan berbagai hal baru yang ditawarkan dan memperoleh dukungan sampai 3 tahun.
10. CentOS
CentOS atau CentOS 7 merupakan distro yang digunakan untuk mereka yang menginginkan tampilan yang stabil. CentOS merupakan cabang Red Hat Linux dimana CentOS memiliki dukungan sampai 10 tahun semenjak pertama klai diperkenalkan.
Dikarenakan hanya dikhususkan untuk penggunaan yang stabil, maka tidak heran jika CentOS banyak digunakan oleh mereka yang setiap hari selalu berhubungan dengan server. Hal ini membuatnya jarang digunakan untuk kebutuhan atau aktivitas sehari-hari untuk PC maupun juga laptop.
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: