• Our Partners:

Download Adapter Terbaru 2025 (Free Download)

Download Adapter Terbaru Developer: Macroplant
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 4MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Mengunduh video dan gambar sudah merupakan hal yang biasa tapi yang menjadi masalah terkadang format file yang diunduh tidak seperti yang diharapkan. Mengunduh sebuah foto tapi ternyata formatnya PNG, akibatnya ukuran filenya pun lumayan besar. Mengunduh video dari sebuah website tapi ternyata formatnya adalah AVI, bukan MP4 seperti biasanya.

Kabar baiknya, converter yang gratis ada di mana-mana seperti Adapter yang berani tampil beda sehingga mendapatkan apresiasi yang cukup besar dari para pengguna. Software ini mampu mengkonversi gambar, video dan audio.

Fitur dan Keunggulan Adapter

Download Adapter Terbaru
Tampilan Adapter Terbaru

Tampilan Adapter minimalis dan bersih dengan petunjuk dalam bahasa Inggris mengenai langkah-langkah yang harus diambil untuk memulai. Dalam hal ini anda bisa langsung menambahkan video, gambar atau audio dengan drag and drop dari File Explorer ke jendela Adapter atau melalui kotak dialog dengan mengklik tombol Browse.

File yang dimasukkan ke Adapter ditampilkan beserta dengan informasinya masing-masing berupa thumbnail, resolusi, nama file, dan format file. Selanjutnya, menu yang ada di bawah menyajikan daftar format file yang diurutkan berdasarkan jenisnya, yang kemudian diurutkan lagi berdasarkan pada nama format file dan device.

Adapter menyediakan pula fitur preview yang menampilkan file input dan hasil konversi secara berdampingan untuk melihat perbedaan keduanya secara mendetail. Anda juga bisa melihat ukuran file hasil konversi. Jika hasilnya jauh dari yang diharapkan, anda bisa merubah beberapa pengaturan sebelum mengulang kembali proses konversi dari awal.

Sebagai converter, tentu tidak lengkap rasanya tanpa fitur untuk mengkonversi banyak file sekaligus. Adapter mendukung fitur ini. Tidak ada batasan jumlah file yang bisa diproses selama komputer anda mampu menanganinya. Selain konversi format, resolusi juga dapat dirubah. Jika yang menjadi input adalah video, maka selain dikonversi ke format video lain, anda juga bisa mengekstrak gambar secara berurutan dari video tersebut. Format gambar yang didukung Adapter adalah PNG, BMP, JPG, TIFF dan GIF.

Di samping itu juga ada fitur trimming untuk memotong video. Fitur ini terletak di dalam Conversion Settings yang bisa ditampilkan dengan mengklik tombol di pojok kanan bawah pada jendela Adapter.

Download Adapter Terbaru

Adapter mengandalkan pada ffpmeg untuk melakukan konversi. Dalam instalasinya akan muncul pemberitahuan bahwa ffmpeg akan diunduh secara otomatis setelah Adapter selesai diinstall. Jika ternyata ffmpeg tersebut bermasalah atau tidak bekerja sebagaimana mestinya, anda bisa mengunduhnya secara terpisah.

Sampai sejauh ini, Adapter masih cukup populer terutama di kalangan pengguna Windows. Dengan bantuan Adapter, format file yang tidak anda inginkan bisa dikonversi dengan mudah, audio bisa diekstrak dari video, gambar-gambar dapat dijadikan satu untuk kemudian dikonversi ke video, dan durasi video pun dapat diperpendek dengan membuang bagian yang tidak diperlukan. Download Adapter terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments