• Our Partners:

Download Adobe Camera Raw Terbaru 2024 (Free Download)

Download Adobe Camera Raw TerbaruĀ  Developer: Adobe
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 787MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Tahun 2003 menjadi tahun awal dirilisnya Adobe Camera Raw yang kemudian dengan cepat mendulang popularitas di dunia fotografi. Hingga kini Adobe masih secara rutin mengembangkan salah satu produk unggulannya tersebut.

Adobe Camera Raw adalah plugin yang ditujukan untuk memproses foto-foto RAW. Meskipun demikian, plugin ini juga bisa mengedit foto-foto dalam format lain. Pengeditannya dilakukan secara nondestruktif sehingga tidak ada data yang dihapus dari foto-foto asli. Dengan begitu anda bisa dengan mudah mengembalikan kondisi foto seperti awal sekalipun foto sudah diedit berkali-kali.

Fitur-Fitur Adobe Camera Raw

Apa Itu Adobe Camera Raw?

Punya foto hasil crop yang gambarnya tidak jelas ketika anda perbesar ukurannya? Dengan fitur Super Resolution yang dimilikinya, Adobe Camera Raw mampu meningkatkan kualitas upscaling supaya foto tetap terlihat tajam dengan cara memperbesar resolusi foto serta memperbaiki detail foto dan rendering warnanya, yang semuanya dilakukan dengan bantuan teknologi AI (Artificial Intelligence).

Kualitas upscaling yang dihasilkannya kadang-kadang bisa membuat tercengang. Dalam sebuah uji coba yang menggunakan sebuah foto yang diambil dengan kamera 12 MP, Super Resolution mampu mengubahnya menjadi foto 48.2MP yang terlihat lebih tajam ketimbang foto aslinya secara kasat mata.

Alasan lain untuk menggunakan Adobe Camera Raw adalah kemudahan penggunaannya. Sama seperti Adobe Photoshop, plugin tersebut juga menyediakan berbagai tool. Perbedaannya, semua tool di dalam Adobe Camera Raw difokuskan untuk memproses foto, tidak seperti Adobe Photoshop yang relatif overkill.

Selain itu, semua tool tersebut juga ditata dalam layout yang strukturnya mengikuti standar workflow dalam pengeditan foto. Dengan demikian cara pemakaiannya bisa lebih cepat dipahami ketimbang Adobe Photoshop.

Dalam memproses foto, Adobe Camera Raw menerapkan apa yang disebut parametric editing, yaitu sebuah teknik pengeditan yang menggunakan metadata. Metadata tersebut berisi serangkaian instruksi mengenai bagaimana foto seharusnya ditampilkan pada layar.

Dengan kata lain, pengeditan dilakukan dengan tanpa merubah foto sedikit pun, melainkan dengan memberikan instruksi kepada software untuk menampilkan foto sesuai dengan parameter-parameter yang anda tetapkan.

Download Adobe Camera Raw TerbaruĀ 

Sebenarnya Adobe Photoshop juga bisa mengedit foto secara nondestruktif, tetapi anda harus menggunakan fitur-fitur tertentu seperti layer, smart object, dan sebagainya. Semua itu tidak perlu dilakukan di dalam Adobe Camera Raw karena setiap pengeditan dilakukan tanpa mengubah piksel-piksel gambar pada foto aslinya. Pengeditan di dalam Adobe Camera Raw hanya akan benar-benar diterapkan pada foto saat anda menyimpannya sebagai file dalam format JPEG atau format lainnya.

Hasil pengeditan itu sendiri bisa disimpan sebagai file yang benar-benar berbeda dengan aslinya, mulai dari nama, rasio kompresi, format file, bit depth (kedalaman bit), color space (ruang warna), dan sebagainya. Adobe Camera Raw memungkinkan anda untuk mengatur semua parameter tersebut. Download Adobe Camera Raw terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments