Developer: Aquile Reader | |
OS: Windows | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 67.5MB | |
Aquile Reader merupakan aplikasi pembaca ebook yang di kemas secara modern untuk penggunaan yang lebih dimudahkan. Ada terdapat fitur dan kontrok yang cukup canggih pada aplikasi ini. Para pembaca ebook pastinya akan sangat diuntungkan jika menggunakan aplikasi ini. Dengan tampilan UI yang mulus dan bersih, dipastikan anda akan sangat betah membaca menggunakan aplikasi ini.
Desain UI yang ada pada aplikasi Aquile Reader ini juga sangat ramah pengguna dan bisa disesuaikan dengan pengguna. Pengguna dapat dengan bebas membaca file ecook yang ada di penyimpanan lokal perangkat komputer secara gratis. Atau anda juga bisa membaca maupun menelusuri lebih dari 50 ribu ebook secara gratis muali dari katalog ebook online atau yang lain sebagainya.
Adapun beberapa fitur yang bisa anda gunakan pada aplikasi ini untuk membuat pengalaman membaca anda semakin nyaman. Salah satunya ialah dengan gaya layout yang digunakan. Pada aplikasi ini anda dapat menerapkan layout layaknya buku pada umumnya, yaitu terdapat dua kolom, dan lain sebagainya.
Biasanya, jika di buku konvensional, kita akan merasa sayang apabila ingin mencoret-coret buku. Nah, dengan aplikasi ini, anda bisa membuat catatan dengan bebas. Anda bisa membuat catatan, highlight maupun bookmark melalui aplikasi ini.
Fitur dan Keunggulan Aquile Reader
Sebagai penggemar buku, sekarang anda kaan sangat dimudahkan dengan adanya aplikasi Aquile Reader. Karena aplikasi ini bisa anda gunakan untuk membaca buku secara digital. Aquile Reader memungkinkan anda untuk membaca buku tanpa media kertas.
Sehingga anda tidak perlu membawa buku tebal yang ingin anda baca kapanpun dan dimanapun. Cukup dengan menginstall aplikasi Aquile Reader di komputer anda, maka anda bisa membaca ribuan buku yang ingin ada. Berikut fitur dan keunggulan dari aplikasi Aquile Reader.
1. Fitur Text to Speech
Pernahkah anda merasa tidak memiliki waktu ketika akan membaca buku, namun anda ingin mencapai target bacaan dengan tepat waktu. Itu sangat bisa dilakukan jika anda menggunakan aplikasi Aquile Reader. Karena pada aplikasi ini sudah menyediakan fitur Text to Speech.
Aplikasi bisa membaca buku dengan sangat lantang. Sehingga anda bisa memanfaatkannya untuk mendengarkan bacaan buku melalui headphone. Anda bisa memahami isi buku disaat kapanpun, baik ketika sedang berolahraga maupun makan.
2. Kustomisasi Layar Bacaan
Aplikasi Aquile Reader memungkinkan para pembaca untuk membaca dengan sangat nyaman. Oleh karena itu aplikasi ini membebaskan penggunanya untuk menyesuaikan semuanya dengan baik. Contohnya seperti tatal etak, warna, spasi, font dan lain sebagainya.
3. Menampilkan Koleksi
Anda dapat menampilkan koleksi dengan sangat mudah. Dengan begitu, anda bisa melihat isi seluruh catatan, bookmark, highlight dan lain sebagainya di satu tempat saja. Aplikasi ini juga bisa anda gunakan untuk mendukung tema warna pada aplikasinya.
Download Aquile Reader Terbaru
Aquile Reader merupakan aplikasi pembaca bukuu digital yang sangat modern. Semua fitur yang dibutuhkan para pembaca bisa anda temukan dari aplikasi ini. Download Aquile Reader terbaru dan gratis untuk Windows melalui link dibawah ini:
Editor: Aan Zaksa
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: