Developer: Chess Titans | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 3MB | |
Bagi anda yang pernah menggunakan sistem operasi Windows, terutama Windows Vista yang Premium atau Ultimate, mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan aplikasi bernama Chess Titans.
Sesuai dengan namanya, Chess Titans merupakan game catur yang pada waktu itu cukup populer dan banyak dimainkan oleh para pengguna Windows. Game ini termasuk game bawaan jadi anda tidak perlu mengunduh game lagi karena anda tinggal memainkannya langsung di komputer atau laptop anda.
Anda tidak perlu menginstal Chess Titans. Jadi, jika anda ingin memainkan game ini, anda bisa langsung menjalankan dan memainkannya. Chess Titans merupakan game catur yang memiliki fitur cukup lengkap. Informasi selengkapnya akan kami jelaskan di bawah ini.
Mengenal Game Chess Titans
Chess Titans merupakan game paketan dari Mirosoft Entertainment Pack yang memang memuat berbagai macam game untuk sistem operasi Windows pada waktu itu.
Chess Titans memiliki ciri kha berupa petak yang berwarna kuning dan hijau dengan bentuk buah catur yang sederhana, membuat siapapun tidak perlu bingung memainkannya. Untuk tampilannya memang tidak sebagus Fritz atau Chessmaster, namun tetap saja game ini menjadi salah satu game masih cocok dijadikan sebagai alternatif.
Langkah-langkah membuka game ini adalah sebagai berikut:
- Klik ikon Windows
- Kemudian anda ketikkan di kolom pencarian aplikasi “Chess Titans”
- Nanti akan muncul game tersebut dan tinggal anda klik
Fitur-Fitur Game Chess Titans
1. Main dengan teman
Chess Titans menawarkan permainan duel antara anda dan teman anda. Permainannnya tidak secara online dimana anda nanti akan saling bergantian. Caranya yaitu dengan memilih Menu – pilih New Game Againts with Human. Anda juga bisa langsung menekan tombol shortcut F3.
2. Main dengan level
Seperti yang sudah kami jelaskan bahwa Chess Titans menawarkan beberapa level kesulitan. Level terendahnya yaitu level 1 dan level tertingginya adalah 10. Jika anda ingin menjadi pemenang di game ini, pastikan anda berhasil mengatasi tantangan di level 10 meskipun memang terbilang sangat sulit bagi orang biasa.
Download Chess Titans for Windows
Menjadi pemenang di game Chess Titans cukup sulit sehingga inilah yang membuat orang penasaran dan ingin memenangkan game catur tersebut. Sekadar informasi bahwa Chess Titans pertama kali diperkenalkan pada 8 November 2008 yang berasal dari hasil kerja sama antara pihak Microsoft dengan software house yang bernama Oberon Games. Di game ini, pemain akan diberikan 3 pilihan buah catur, yaitu Froster Glass, Porcelain, dan Wood.
Sementara itu, untuk pilihan papan caturnya juga ada tiga, yaitu Marble, Porcelain, dan Wood. Untuk pilihan levelnya adalah dari 1 sampa 10 dan tentunya setiap level menawarkan tingkat kesulitan yang berbeda-beda dan inilah yang menjadikan game ini sangat seru. Download Chess Titans for Windows 7, 8 dan 10 melalui link dibawah ini:
Editor: Aan Zaksa
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: