• Our Partners:

Cool Reader

Download Cool Reader Terbaru Developer: Cool Reader
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 8MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Cool Reader adalah software untuk membaca ebook. Cool Reader menampilkan dua halaman secara bersandingan sehingga anda akan merasa seperti membaca buku. Setiap lembar halamannya juga dilapisi tekstur khusus yang memperkuat kesan tersebut.

Cool Reader jauh lebih ringan daripada Calibre namun fitur pengelolaannya sangat terbatas. Terdapat fitur untuk menambahkan ebook ke dalam library secara otomatis tapi hanya berlaku untuk ebook dalam format EPUB, MOBI dan FB2 yang memiliki metadata.

Fitur Cool Reader

Download Cool Reader Terbaru

Bagian depan Cool Reader memuat beberapa panel seperti Browse File System untuk mencari dan membuka ebook yang tersimpan di dalam harddisk, Now Reading yang memuat ebook yang sedang anda baca, Recently Read Books yang memuat beberapa ebook yang baru saja anda baca sebelumnya, dan Browse Library untuk menelusuri ebook berdasarkan nama pengarang, serial, judul, dan nama file.

Masih ada satu panel lagi yang bisa anda temukan pada jendela utama Cool Reader, yaitu Online Catalog yang memuat katalog OPDS. Katalog ini memungkinkan anda untuk membaca ebook gratis dari berbagai website. Salah satunya adalah Project Gutenberg.

Di dalam katalog Project Gutenberg, tersedia kumpulan ebook yang dikelompokkan ke dalam tiga kategori, yaitu Popular, Random dan Latest. Masing-masing ebook didalamnya dapat diunduh dalam format MOBI atau EPUB. Cool Reader memiliki Night Mode sehingga ebook jadi lebih nyaman dibaca bagi pengguna yang penglihatannya sensitif terhadap cahaya monitor. Apabila anda merasa Night Mode tersebut masih belum memadai, anda bisa mengkombinasikannya dengan software F.lux.

Kenyamanan dalam membaca ebook bisa dioptimalkan lagi dengan memperlebar ruang kosong antara teks dengan tepi halaman yang dikenal dengan istilah Page Margin. Pengaturan margin ini dapat anda lihat hasilnya secara real time di dalam menu Reader Settings. Bagi anda yang lebih suka mendengarkan daripada membaca, tersedia pula fitur Text to Speech yang menggunakan Microsoft David Desktop dan Microsoft Zira Desktop. Logat yang digunakan di dalam kedua suara tersebut adalah logat Amerika, bukan logat Inggris seperti yang digunakan di dalam Microsoft Hazel Desktop.

Microsoft David Desktop adalah suara laki-laki dan Microsoft Zira Desktop adalah suara wanita. Pelafalan keduanya terdengar cukup jelas di telinga. Jika anda sudah terbiasa, anda bisa sedikit mempercepat keduanya dalam berbicara.

Download Cool Reader Terbaru

Cool Reader cukup nyaman jika anda hanya menggunakannya untuk membaca ebook, tapi anda akan menemui beberapa kesulitan dalam mengelola ebook karena kurang mendetailnya panduan yang disediakan. Bahkan untuk bookmark halaman pun terasa membingungkan karena sama sekali tidak ada petunjuk. Saat menemui masalah seperti ini, yang bisa anda lakukan adalah mengunjungi forum Cool Reader di SourceForge untuk mencari jawabannya. Download Cool Reader terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Aan Zaksa

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments