• Our Partners:

Download Driver Epson C45 Gratis (Terbaru 2025)

Download Driver Epson C45 Developer: Seiko Epson
OS: Windows 7 / 8 / 10 / 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 7MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Epson C45 mengusung teknologi inkjet dalam mencetak teks dan grafis. Semburan-semburan tinta yang terarah dalam ukuran-ukuran mikroskopis di atas permukaan kertas menawarkan jaminan kualitas yang setara dengan harga yang harus dibayarkan untuk memiliki sebuah Epson C45.

Setiap tetes tinta disemburkan menjadi titik tinta melalui penerapan beberapa teknik cetak, sedangkan tinta disalurkan oleh serangkaian kartrid yang sudah didesain secara cermat untuk memudahkan pemasangan, pengelolaan, dan penggantiannya.

Keunggulan Epson C45

Download Driver Epson C45

Salah satu teknologi yang diandalkan pada printer Epson C45 adalah teknologi RPM (Resolution Performance Management). Teknologi ini pada dasarnya ditujukan untuk meningkatkan kualitas cetakan tanpa terlalu mengorbankan kecepatan printer dalam mencetak.

Kualitas cetakan ditunjang pula dengan teknologi Epson Advanced Error Diffusion yang merupakan pengembangan dari teknik Halftoning konvensional. Teknik ini biasa digunakan oleh penerbit surat kabar dan majalah untuk menghemat ongkos cetak.

Cara kerjanya yakni dengan menyebarkan titik-titik tinta di atas kertas dengan mengikuti pola tertentu. Persentase volume setiap titik tinta sengaja dibuat bervariasi untuk menciptakan gradasi-gradasi warna. Makin kecil sebuah titik tinta, maka semakin tipis pula warna yang dihasilkannya di atas kertas. Bicara soal tinta, ada dua set tinta yang digunakan pada Epson C45, yakni Epson T038 yang berwarna hitam dan tiga buah Epson T039 dalam tiga warna yang berbeda.

Menurut keterangan resmi dari pihak Epson, tinta untuk printer Epson C45 merupakan hasil inovasi yang disebut tinta Quick-Dry, yang menawarkan kelebihan-kelebihan seperti tingkat penetrasi yang tinggi, reproduksi warna yang lebih cemerlang, dan durabilitas tinta yang tahan lama sehingga kualitas cetakan tidak lekas memudar.

Tinta printer Epson C45 bisa diganti kapan pun anda menginginkannya. Tidak perlu menunggu sampai tinta benar-benar habis. Misalkan anda berniat untuk mencetak dalam jumlah besar sedangkan isi kartrid hampir habis, anda bisa menggantinya sementara waktu dengan tinta yang masih penuh untuk sesi pencetakan tersebut, sedangkan tinta yang tersisa sedikit dapat digunakan untuk sesi pencetakan lain yang tidak membutuhkan banyak tinta.

Isi kartrid bisa dimonitor setiap saat melalui layar PC. Dengan begitu anda bisa langsung mengetahui kartrid yang isinya sebentar lagi akan habis dan mempersiapkan penggantinya.

Download Driver Epson C45

Untuk menyebarkan tinta pada kertas, printer yang memiliki kode produk C11C575041 ini dibekali dengan print head yang konfigurasi nozzle-nya terdiri atas 48 nozzle untuk warna black, 15 nozzle untuk warna cyan, 15 nozzle untuk warna magenta, dan 15 nozzle untuk warna yellow.

Harga printer Epson C45 termasuk murah, tetapi jangan berharap banyak pada kecepatannya dalam mencetak dokumen. Biarpun mode draft sudah diaktifkan, printer ini hanya bisa memproses sekitar 12 halaman memo per menit. Kecepatan ini bisa menurun lagi dalam penggunaan sehari-hari yang tidak jarang harus mencetak sebuah dokumen yang memuat banyak teks. Download driver Epson C45 terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

[Buka folder NTx64\Inkjet\SC4645\WINXP64\SETUP Lalu Klik 2X Setup.exe]

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments