• Our Partners:

Download Driver Epson L3260 Gratis (Terbaru 2025)

Developer: Seiko Epson
OS: Windows 7,8,10,11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 38MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Epson L3260 merupakan printer seri EcoTank yang menawarkan efisiensi tinggi. Printer multifungsi yang juga memiliki kualitas cetak bagus sehingga bisa menjadi andalan, baik untuk kebutuhan cetak di rumah, sekolah, maupun tempat kerja.

Untuk kamu yang membutuhkan printer di tempat kerja atau bisnis percetakan, Epson L3260 adalah pilihan yang tepat. Alasannya karena printer ini menawarkan biaya operasional rendah sehingga bisa menjadi opsi yang tepat untuk mencetak dokumen dengan intensitas tinggi.

Fitur Utama dan Keunggulan Epson L3260

Epson L3260

Berikut adalah beragam fitur unggulan yang dimiliki Epson L3260:

1. Teknologi EcoTank yang Hemat Biaya

Epson L3260 memakai sistem tangki tinta isi ulang yang disebut EcoTank. Ini adalah sistem yang memungkinkan pengguna untuk bisa mencetak dokumen dalam jumlah banyak tapi biaya per halamannya juga sangat rendah. Untuk satu set botol tinta ori Epson bisa mencetak sampai ribuan halaman, sehingga membuatnya akan jauh lebih ekonomis daripada printer yang masih memakai sistem kartrid.

2. All-in-One

Epson L3260 bukan sekadar berfungsi untuk mencetak. Kamu juga bisa menggunakannya untuk melakukan penyalian dan pemindaian dokumen. Sebuah fitur yang menjadikan L3260 sangat praktis dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, baik untuk sekolah, pekerjaan, dan dokumen pribadi.

3. Konektivitas Nirkabel

Salah satu yang diunggulkan dari printer ini adalah konektivitasnya. Printer ini sudah mendukung koneksi nirkabel sehingga kamu dapat mencetak secara langsung lewat tablet, ponsel pintar, maupun laptop dengan memanfaatkan jaringan Wi-FI.

Epson L3260 juga mendukung penggunaan aplikasi Epson Smart Panel. Aplikasi yang membuatmu bisa mengontrol dan memantau printer dengan mduah hanya melalui perangkat selulermu. Bahkan kamu juga bisa mengecek level tinta serta melakukan pengaturan pencetakan secara langsung.

4. Desain Compact dan Minimalis

Dari segi desain, Epson menghadirkan L3260 dengan desain yang compact serta minimalis tapi tetap memberi kesan modern. Ukurannya yang hemat tempat tersebut membuatnya cocok untuk kamu letakkan di berbagai sudut ruangan tanpa perlu memakan banyak space.

5. Layar LCD 1,44 Inci

Ada juga fitur berupa layar LCD berwarna berukuran 1,44 inci. Layar tersebut memberi kemudahan ketika ingin melakukan navigasi menu, proses pemindaian, maupun pengaturan cetak.  Ini akan meningkatkan pengalaman pengguna, khususnya kamu yang memang ingin mendapatkan kontrol langsung tanpa harus mengandalkan perangkat lain.

Download Driver Epson L3260 Terbaru

Jadi, L3260 adalah opsi ideal untuk kamu yang membutuhkan printer multifungsi dan efisiensi tinggi. Teknologi canggih yang juga didukung kualitas cetak membuatnya sebagai mesin cetak andalan untuk penggunaan jangka panjang.

Desain yang ramping akan memudahkanmu ketika meletakkannya di ruangan dengan space minimalis. Download driver Epson L3260 terbaru dan gratis melalui link di bawah ini:

[Driver Printer – Windows 32-bit]

[Driver Printer – Windows 64-bit]

[Driver Scanner]

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments