Developer: Seiko Epson | |
OS: Windows 7,8,10,11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 5MB | |
Epson SC-S30670 ditawarkan sebagai solusi pencetakan berbasis ecosolvent yang terjamin kualitasnya. Printer tipe ini seringkali menjadi pilihan favorit untuk mencetak spanduk, wallpaper, baliho, dan semacamnya. Pasalnya, kemampuan cetaknya memang ditujukan untuk menghasilkan kualitas cetak yang mampu bertahan di dalam dan luar ruangan.
Selain teknologinya, yang juga membuat Epson SC-S30670 terlihat menarik adalah karena statusnya sebagai sebuah printer yang diproduksi oleh perusahaan ternama. Alasannya, reputasi tinggi perusahaan membuat banyak orang mudah percaya dengan mutu produknya.
Fitur dan Keunggulan Epson SC-S30670
Epson SC-S30670 dapat mencetak pada media yang berukuran besar. Salah satu komponennya yang turut disertakan dalam paket penjualannya adalah wadah penampung limbah tinta. Wadah ini merupakan komponen yang perlu untuk diganti ketika sudah terisi penuh. Untuk informasi lebih lanjut tentang Epson SC-S30670, simak ulasannya di bawah ini.
Lebih dari 50 Meter Persegi Per Jam
Kecepatan cetak adalah salah satu kunci utama untuk menarik perhatian para pemburu printer. Demi memperoleh kecepatan cetak yang lebih tinggi, Epson terus berinovasi hingga lahirlah sebuah teknologi printhead yang bisa dibilang merupakan sebuah terobosan di dunia percetakan.
Teknologi yang dimaksud adalah MicroPiezo TFP. Berkat teknologi inilah Epson SC-S30670 dapat mencetak hingga 57,6 meter persegi per jam pada resolusi 720 x 360 dpi.
Selain meningkatkan kinerja printer dalam mencetak, teknologi tersebut juga membuat hasil cetak menjadi lebih menawan daripada biasanya.
Sebenarnya cukup banyak printer Epson yang juga menggunakan teknologi printhead MicroPiezo, tetapi Epson mengemukakan bahwa printhead Epson SC-S30670 didesain khusus untuk digunakan bersama dengan tinta berbasis solvent yang dinamakan UltraChrome GS2.
UltraChrome GS2
Selama ini Epson sudah merilis beberapa teknologi tinta yang dikemas dengan nama yang berbeda-beda. UltraChrome GS2 adalah salah satunya. Dibandingkan dengan teknologi tinta Epson yang sebelumnya, teknologi ini menghadirkan kualitas tinta yang lebih baik. Bahkan hasil cetak yang ditempatkan di luar ruangan bisa bertahan lebih lama meskipun setiap hari terpapar debu dan perubahan cuaca.
Download Driver Epson SC-S30670 Terbaru
Besarnya ukuran fisik Epson SC-S30670 menuntut pengguna untuk mempersiapkan ruangan yang besar. Meskipun begitu, pengoperasiannya tetap termasuk mudah. Salah satu faktor yang membuatnya mudah untuk digunakan adalah tersedianya panduan yang disertakan dalam satu paket dengan printer.
Di dalam panduan tersebut ada banyak petunjuk mengenai cara merawat printer, cara mengganti komponen yang sudah waktunya untuk diganti, cara mencetak, cara menggunakan panel kontrol, cara memasukkan media cetak, cara mengatur printer yang tepat, dan berbagai informasi lain. Di situ juga tertera informasi yang terkait dengan driver Epson SC-S30670. Sesudah membacanya, anda bisa download driver Epson SC-S30670 terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:
Editor: Muchammad Zakaria
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: