• Our Partners:

Download DriverHub Terbaru 2024 (Free Download)

Download DriverHub Terbaru Developer: DriverHub
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 3MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Driver memiliki peranan yang tidak tergantikan di dalam komputer. Penggunaan driver yang tidak tepat bisa menimbulkan berbagai masalah yang membuat komputer gagal berfungsi seperti yang seharusnya. Terkadang driver juga perlu diperbarui untuk mengembalikan komputer ke kondisi normal.

Pada sistem operasi Windows, update driver untuk setiap hardware dapat dilakukan melalui Device Manager, tapi langkah-langkah yang harus anda lalui untuk melakukannya dapat dipersingkat dengan menggunakan DriverHub.

Fitur dan Kegunaan DriverHub

Apa Itu DriverHub

DriverHub adalah software untuk mengganti driver versi lama dengan versi terbaru. Semua driver yang terinstall pada komputer anda akan dicari melalui pemindaian sistem yang dilakukan oleh DriverHub, lalu dibandingkan dengan driver-driver versi terbaru yang dirilis oleh masing-masing pabrikan hardware. Selanjutnya, DriverHub akan menampilkan hasil pemindaian yang meliputi semua driver lama dan driver terbaru. Lengkap dengan informasi mengenai masing-masing driver.

Anda bisa memilih driver yang mana saja yang ingin anda update. Setelah itu DriverHub akan mengunduh semua driver tersebut dan menginstall setiap driver satu persatu hingga selesai. Sebelum menginstall driver terbaru, DriverHub akan melakukan backup untuk driver yang akan diganti. Semua backup dikumpulkan di dalam menu Recovery. Anda dapat menghapus driver yang baru saja diinstall dan mengembalikan driver yang lama melalui menu tersebut.

Cara lain untuk menyelamatkan sistem dari masalah-masalah yang mungkin terjadi setelah menginstall sebuah driver adalah dengan membuat system restore point sebelum anda menggunakan DriverHub. Di atas menu Recovery, terdapat menu Download History. Didalamnya, DriverHub menampilkan sebuah daftar yang berisi setiap driver yang pernah anda unduh dan install.

Sebelum anda mengunduh driver, anda dapat mengatur folder destinasi untuk menyimpan driver. Klik pada bagian Settings, lalu klik Browse pada kolom Download Folder.

Apa Itu DriverHub

Apa yang bisa dilakukan oleh DriverHub tidak sebatas pada mengunduh dan menginstall driver. Dalam salah satu menunya yang dinamakan “Useful Programs”, DriverHub menawarkan jalan pintas ke berbagai fitur bawaan Windows yang biasa digunakan untuk mengatur sistem.

Fitur-fitur yang dimaksud adalah fitur untuk mengatur tampilan layar, melihat informasi sistem, membuka Control Panel, menjalankan Task Manager, mengakses command line, mengelola partisi hard disk, dan membuka jendela System Restore.

Download DriverHub Terbaru

Semua fitur tersebut tersedia di dalam Windows tapi terletak di lokasi-lokasi yang berbeda. DriverHub mengumpulkan semuanya dalam satu tempat sehingga anda tidak perlu mengklik tombol mouse berkali-kali untuk berpindah dari satu fitur ke fitur lainnya.

Agar DriverHub lebih cepat dibuka, anda bisa pin software tersebut di dalam Start Menu, taskbar, atau meletakkannya pada desktop. Anda juga dapat membuat shortcut DriverHub, lalu menempatkan shortcut tersebut di dalam folder Windows agar bisa diakses melalui kotak dialog Run. Download DriverHub terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments