• Our Partners:

HDAT2

Download HDAT2 Logo Developer: Lubomir Cabla
OS: Windows
Lisensi: Freeware
Ukuran: 12MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



HDAT2 merupakan aplikasi diagnostik untuk checking perangkat penyimpanan. Kamu bisa memeriksa serta memperbaiki permasalahan yang terjadi pada hard disk drive (HDD), solid-state drive (SSD), maupun jenis perangkat penyimpanan lainnya.

Aplikasi ini juga dikenal karena memiliki kemampuan dalam mendeteksi secara akurat. Bahkan untuk beberapa kasus mampu memperbaiki bad sector. Untuk mengetahui secara detail tentang kemampuan yang dimiliki HDAT2, kamu bisa menyimak artikel berikut.

Fitur dan Keunggulan HDAT2

Download HDAT2 untuk Windows Terbaru

Beberapa fitur andalan HDAT2 antara lain:

1. Pengecekan dan Perbaikan Bad Sector

Salah satu kemampuan utama dari HDAT2 adalah mampu mendeteksi sekaligus memperbaiki bad sector. Cara kerjanya adalah dengan scanning perangkat penyimpanan untuk menemukan mana sector yang mengalami kerusakan atau tidak bisa diakses. Proses scanning ini dilakukan secara keseluruhan sehingga memberikan hasil yang akurat dan detail.

Saat HDAT2 berhasil menemukan sektor yang bermasalah, aplikasi tersebut akan mulai memperbaiki maupun memetakan ulang sector tersebut. Dengan begitu, perangkat penyimpanan bisa kembali digunakan secara normal. Pada akhirnya masa pakainya pun lebih panjang dan kamu bisa terhindar dari permasalahan lebih lanjut, seperti kehilangan data.

2. Mendukung SMART

Aplikasi HDAT2 juga mendukung fitur Self-Monitoring, Analysis, Reporting, and Technology atau SMART. Fitur ini memungkinkan HDAT2 bisa membaca informasi tentang kesehatan media penyimpanan lalu melaporkannya pada pengguna.

HDAT2 menggunakan beberapa parameter seperti waktu operasi, suhu, jumlah kesalahan baca-tulis, serta status sektor perangkat. Kamu akan mendapatkan informasi lengkap tentang kondisi perangkat penyimpanan sehingga bisa tahu apakah sudah mendekati usia akhir pakai atau belum.

3. Antarmuka Command Line & Menu Interaktif

HDAT2 beroperasi lewat antarmuka command line serta menu berbasis teks untuk mengakses beragam fitur tanpa perlu lingkungan grafis. Memang ini terlihat sederhana, tapi antarmuka tersebut sangat responsif serta efektif, khususnya untuk para pengguna yang berpengalaman.

Selain itu, menu interaktifnya membuatmu bisa memilih mana perangkat penyimpanan yang akan kamu uji maupun perbaiki. Kamu juga bisa menentukan jenis tes apa yang akan kamu gunakan/jalankan.

3. Kompabilitas dengan Beragam Jenis Media Penyimpanan

Aplikasi ini juga support beragam jenis penyimpanan, baik HDD sampai SSD. Kompabilitasnya juga termasuk perangkat lain yaitu kartu memori dan flash drive.

Bukan itu saja, HDAT2 juga mendukung beragam antarmuaka seperti SATA, ATA/ATAPI, dan SCSI sehingga kamu bisa mengandalkannya untuk mengecek serta memperbaiki beragam jenis perangkat penyimpanan yang kamu miliki.

Download HDAT2 untuk Windows Terbaru

Jadi, HDAT2 merupakan tool diagnostik esensial bagi siapa saja yang ingin menjaga kesehatan perangkat penyimpanan di PC maupun laptopnya. Melalui kemampuannya dalam mendeteksi serta memperbaiki masalah, menjadikannya efektif untuk memperpanjang usia perankgat dan mencegah data agar tidak mengalami kerusakan.

Tentunya menggunakan aplikasi tersebut bisa menjadi solusi agar performa perangkat penyimpanan tetap terjaga. Download HDAT2 terbaru melalui link di bawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments