• Our Partners:

Download ImageGlass Terbaru 2024 (Free Download)

Download ImageGlass Terbaru Developer: Duong Dieu Phap
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 14MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Setiap pengguna pasti membutuhkan setidaknya satu software untuk melihat file-file gambar. Kebutuhan ini sebenarnya sudah dipenuhi oleh Microsoft dalam sistem operasinya, Windows. Tapi, ada begitu banyak kekurangan di dalam fitur bawaan Windows tersebut yang kemudian mendorong munculnya berbagai software pihak ketiga untuk menampilkan gambar.

Contohnya seperti XnView yang mendukung ratusan format gambar dan IrfanView yang penuh dengan fitur. Sedangkan untuk pilihan yang lebih sederhana tapi tetap keren, anda bisa mencoba ImageGlass.

Fitur ImageGlass

Download ImageGlass Terbaru
Tampilan ImageGlass Terbaru

ImageGlass mendukung lebih dari 72 format gambar yang beberapa diantaranya termasuk foto-foto dalam format RAW dan file PSD yang berasal Adobe Photosop. Jumlahnya memang tidak sebanyak di XnView tapi sudah cukup untuk keperluan sehari-hari kecuali jika anda sering menangani format-format gambar yang tidak umum.

ImageGlass cukup cepat dalam membuka gambar tapi kecepatannya tidak lebih baik daripada XnView, Windows Photo Viewer, apalagi IrvanView dan JPEGView yang punya speed sangat bagus. Meskipun begitu, ada beberapa kelebihan dari ImageGlass yang membuatnya layak untuk dijajal.

Kelebihannya yang pertama adalah toolbar yang letaknya ada di atas gambar. Toolbar ini memuat sejumlah tombol untuk menampilkan gambar sebelum dan selanjutnya, merotasi gambar, membalik gambar (flip), mengatur tampilan gambar, mengunci zoom, menghapus gambar, dan menampilkan gambar dalam slideshow.

Tombol yang tidak dibutuhkan juga bisa disembunyikan. Caranya, buka Settings dan klik menu Toolbar lalu atur sesuai keinginan. Di dalam menu tersebut anda juga akan menemukan beberapa tombol lainnya seperti tombol untuk konversi format gambar, print, dan beberapa pilihan zoom.

Kelebihan selanjutnya adalah galeri thumbnail yang terletak di bawah. Sedangkan isi dari galeri ini adalah thumbnail untuk semua gambar yang ada di dalam folder yang sama. Tujuannya supaya anda bisa membuka gambar-gambar lain tanpa harus bolak-balik antara File Explorer dan ImageGlass.

Toolbar dan galeri thumbnail ini sama-sama bisa ditampilkan dan disembunyikan dengan shortcut key. Tombol thumbnail yang ada di toolbar pun dapat digunakan untuk keperluan yang sama sekiranya anda lebih memilih untuk melakukannya dengan mouse.

Ada satu fitur navigasi ImageGlass yang mirip dengan FastStone Image Viewer. Ketika kursor mouse diletakkan di samping kiri atau kanan gambar, kursor tersebut akan berubah menjadi tanda panah. Fitur ini relatif lebih mudah digunakan di ImageGlass. Di FastStone Image Viewer, tanda panah untuk menelusuri gambar ini hanya terlihat ketika kursor digeser ke kanan atau kiri bawah dan ukurannya pun jauh lebih kecil.

Download ImageGlass Terbaru

ImageGlass bukanlah software yang tercepat dalam membuka gambar, tapi fitur-fitur nagivasinya relatif lebih baik daripada semua software lain yang sudah disebutkan di atas.

Kelihatannya mungkin sepele, tapi fitur-fitur navigasi ini memungkinkan anda untuk menelusuri gambar hanya dengan mouse atau hanya dengan keyboard saja. Jadi anda tidak perlu memindah tangan dari mouse ke keyboard, lalu balik lagi ke mouse, dan seterusnya. Download ImageGlass terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments