Developer: Krita Team | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 102MB | |
Semakin berat dan mahalnya Adobe Photoshop membuat sebagian pengguna beralih ke alternatif FOSS (Free and Open Source Software) seperti Krita untuk digital painting, animasi dan sketching. Pengguna yang sudah familiar dengan Photoshop tidak akan menemui kesulitan dalam menggunakan Krita karena tampilannya yang mirip.
Krita merupakan software yang dilahirkan dari tangan komunitas KDE dengan berlandaskan pada semangat FOSS dan sudah dikembangkan sejak tahun 1998. Dengan berbekal semangat berbagi itulah pada akhirnya Krita bisa menjadi salah satu software open source yang populer dalam dunia seni digital.
Fitur dan Keunggulan Krita
Lebih dari 100 brush
Di dalam Krita tersedia brush untuk membuat goresan pena, menggambar dengan beberapa variasi pensil, mencampur warna, memberikan efek blur dan pixelize, membuat rumput dan dedaunan, mendistorsi warna atau obyek, membuat ilustrasi dengan tingkat kontras yang tajam, menambahkan tekstur dan efek-efek khusus.
Setiap brush dikelompokkan dengan menggunakan tag yang dapat dihapus atau dirubah namanya. Anda juga bisa membuat tag sendiri dengan nama-nama yang lebih spesifik.
Brush History
Fitur ini mirip seperti fitur history pada browser tapi yang direkam adalah pemakaian brush. Semua brush yang sudah anda pakai sebelumnya bisa dilihat pada panel Brush History dan bisa digunakan kembali dengan mengklik masing-masing icon. Panel ini juga memungkinkan anda untuk mengakses sekumpulan brush yang dipakai berkali-kali dalam sebuah sesi dengan cepat.
Workspace yang fleksibel
Setidaknya ada 8 workspace yang bisa langsung digunakan. Istilah workspace mengacu pada susunan panel dan menu yang ada di dalam Krita. Panel itu sendiri disebut dengan istilah docker yang letaknya dapat dipindah ke sejumlah posisi.
Setelah selesai memindahkan panel dan mendapatkan workspace yang anda anggap paling nyaman untuk proyek desain yang sedang dikerjakan, workspace tersebut dapat anda simpan sebagai workspace dengan nama yang berbeda.
Resource Manager
Hingga kini komunitas Krita masih aktif membagikan bahan-bahan atau material desain seperti brush dan pattern yang biasanya tersedia secara gratis. Anda bisa mengunduh material yang diinginkan dan kemudian memasukkannya ke dalam Krita melalui Resource Manager.
Resource Manager merupakan sebuah wadah khusus yang disediakan untuk membuat, mengelola dan mengimpor kumpulan brush, pattern, gradient, preset, palet dan workspace. Material yang sedang tidak digunakan bisa anda nonaktifkan untuk sementara waktu.
Mirror Tool
Saat Mirror Tool diaktifkan, sebuah garis pemisah akan muncul di bagian tengah dokumen yang membaginya menjadi dua sisi. Obyek atau bentuk apapun yang anda gambar di satu sisi akan diduplikasi secara otomatis pada sisi lainnya. Jika anda menggambar garis, maka sisi lainnya juga akan muncul gambar garis.
Download Krita for PC Terbaru
Dukungan komunitas pengguna yang sangat kuat membuat Krita berkembang dengan pesat. Masa perkembangannya yang sudah berjalan bertahun-tahun pun menghasilkan bahan-bahan desain yang jumlahnya tidak sedikit. Dengan kelebihan-kelebihannya tersebut, anda tidak perlu lagi tergantung pada Photoshop untuk menghasilkan karya desain yang dikagumi banyak orang. Download Krita terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:
Editor: Muchammad Zakaria
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: