• Our Partners:

LazPaint

Download LazPaint Terbaru Developer: Johnann ELSASS
OS: Windows
Lisensi: Freeware
Ukuran: 9MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteloadingLoading...



LazPaint merupakan software pengeditan gambar yang bersifat open-source. Aplikasi ini ringan, tapi memiliki fitur yang beragam. Ditujukan untuk para pengguna yang memerlukan alternatif aplikasi pengeditan yang fiturnya lengkap dan mudah digunakan.

LazPaint memang tidak bisa dibandingkan dengan Photoshop, tapi apa yang dihadirkannya sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan pengeditan sehari-hari. Kamu bisa mengandalkannya untuk melakukan pengeditan sederhana sampai kompleks. Semuanya tersedia pada satu aplikasi yaitu LazPaint.

Fitur LazPaint

Download LazPaint

Berikut beberapa fitur yang ada pada aplikasi LazPaint:

1. Antarmuka Pengguna Mudah Digunakan

Fitur pertama yang dimiliki LazPaint adalah tentang tampilan antarmukanya. Jika kamu perhatikan, developer-nya menghadirkan aplikasi dengan user-interface yang intuitif dan mudah digunakan.

Tidak harus seorang profesional untuk bisa mengoperasikan LazPaint. Kamu yang baru pertama kali belajar mengedit foto pun tetap bisa mengandalkan LazPaint. Hanya memerlukan waktu sebentar agar terbiasa menggunakannya.

Untuk menu serta tool pengeditan diletakkan agar mudah kamu akses. Sangat cocok untuk pengeditan yang mudah dan hasilnya bisa langsung kamu lihat.

2. Mendukung Banyak Format Gambar

LazPaint support berbagai format gambar, tentunya termasuk format populer seperti BMP, JPEG, dan PNG. Selain itu, aplikasi ini juga support vektor seperti SVG.

Ada hal yang lebih mengesankan di mana aplikasi tersebut bisa membuka serta mengedit file untuk format gambar mentah atau RAW. Ini adalah format yang memang sangat penting di kalangan para fotografer profesional yang akan mempertahankan kualitas gambar atau foto asli mereka.

Kemampuan LazPaint yang mendukung banyak format gambar tersebut memberi fleksibilitas lebih baik. Bahkan fleksibilitasnya lebih baik dibandingkan aplikasi lain.

3. Pengeditan Berbasis Layer

Fitur andalan lainnya dari LazPaint adalah mendukung pengeditan yang berbasis layer. Ini memungkinkanmu bekerja pada elemen gambar dengan terpisah tanpa khawatir akan berpengaruh terhadap file atau gambar asli.

Kamu juga bisa mencoba menerapkan efek atau filter khusus tanpa harus berpengaruh pada layer lainnya. Sistem layer seperti ini memudahkan proses pengeditan dan penyesuaian berbagai bagian gambar sehingga lebih kreatif dan presisi.

4. Alat Desain & Pengeditan Lengkap

LazPaint dilengkapi banyak alat pengeditan gambar. Ini termasuk alat seleksi, kuas, pensil, dan penghapus. Ada juga alat kloning serta gradient yang akan membantu dalam menciptakan efek transisi warna secara halus.

Aplikasi LazPaint juga menawarkan fitur pengaturan warna secara kuat. Misalnya penyesuaian kontras, kecerahan, saturasi, serta hue. Kamu bisa dengan mudah meningkatkan tampilan atau memperbaiki beberapa bagian sesuai kebutuhan.

Download LazPaint Terbaru

LazPaint merupakan aplikasi yang kamu butuhkan untuk melakukan pengeditan secara sederhana dan kompleks. Apa yang kamu butuhkan sudah disediakan oleh developer melalui aplikasi ini. Tinggal kamu pilih mana menu dan alat pengeditan yang akan kamu gunakan. Download LazPaint terbaru melalui link di bawah ini:

[Windows 32-Bit]

[Windows 64-Bit]

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments