• Our Partners:

Motrix Download Manager

Download Motrix Download Manager Logo Developer: Agalwood
OS: Windows
Lisensi: Freeware
Ukuran: 121MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Motrix Download Manager merupakan aplikasi download manager untuk PC. Aplikasi ini dirancang untuk memberi kemudahan pada setiap pengguna di dalam mengelola serta mempercepat proses unduhan.

Melalui Motrix Download Manager, kamu dapat mengunduh berbagai macam file di internet. Terdapat beberapa keunggulannya, seperti bersifat open-source serta mendukung banyak protokol unduhan. Hal tersebut yang membuatnya menjadi salah satu alternatif terbaik untuk mengelola unduhan.

Fitur Motrix Download Manager

Download Motrix Download Manager Terbaru

Motrix Download Manager mempunyai beberapa fitur seperti berikut:

1. Antarmuka Sederhana

Fitur pertama yang akan dibahas dari Motrix Download Manager adalah tentang user-interface. Aplikasi ini hadir dengan tampilan minimalis serta ramah pengguna. Meskipun kamu pertama kali menggunakannya, kamu tidak perlu khawatir karena tidak mengalami kesulitan.

Seluruh fungsi utama di Motrix Download Manager bisa kamu akses secara mudah. Meskipun tampilannya sederhana, tapi aplikasi ini tetap menawarkan fitur-fitur canggih yang bisa kamu akses, sekali pun untuk pengguna profesional.

2. Dukungan Berbagai Protokol

Motrix Download Manager mendukung banyak protokol unduhan, seperti HTTP, BitTorrent, FTP, serta Magent. Itu artinya, kamu bisa mengunduh file yang kamu inginkan melaui protokol tersebut tanpa perlu menggunakan aplikasi lain.

Ini adalah fitur yang sangat berguna bagi kamu yang sering download file berukuran besar. Apalagi untuk yang suka download di Torrent, tentu Motrix Download Manager akan sangat berguna untukmu.

3. Unduhan Multi-thread

Fitur berikutnya yang dimiliki Motrix Download Manager adalah multi-thread. Fitur ini membuatmu dapat mengunduh file besar secara lebih cepat. Cara kerjanya adalah aplikasi downloader ini akan membagi file yang kamu unduh ke beberapa bagian lalu mengunduhnya secara paralel.

Hasilnya bisa kamu lihat sendiri durasi unduhan yang cenderung lebih cepat. Bandingkan dengan mengunduh file melalui browser yang butuh waktu jauh lebih lama.

4. Integrasi dengan Browser

Motrix Download Manager juga bisa kamu integrasikan dengan browser lewat ekstensi. Jadi, ketika kamu mengeklik link unduhan, aplikasi ini akan langsung mendeteksinya otomatis dan proses unduhan bisa langsung dimulai. Fitur ini akan sangat menghemat waktu serta memudahkanmu dalam manajemen unduhan.

5. Notifikasi Desktp & Mode Malam

Motrix Download Manager memiliki notifikasi desktop sehingga akan langsung menginformasikan padamu saat unduhan sudah selesai. Ada juga fitur mode malam sehingga membuat tampilannya terasa lebih nyaman di mata, khususnya saat kamu mengoperasikannya di malam hari maupun di tempat yang minim cahaya.

Download Motrix Download Manager Terbaru

Secara keseluruhan, Motrix Download Manager merupakan aplikasi recommended untuk memudahkanmu dalam mengunduh file yang kamu inginkan. Kamu tinggal mengunjungi situs yang kamu inginkan, lalu klik link tautan dan aplikasi ini akan langsung mendeteksinya.

Proses unduhan juga jauh lebih mudah dan cepat. Download Motrix Download Manager terbaru melalui link di bawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments