• Our Partners:

Download oCam Screen Recorder (Terbaru 2025)

Download oCam Terbaru Developer: Ohsoft
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 11MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



oCam merupakan software yang digunakan untuk melakukan recording pada screen PC atau notebook. Sama halnya seperti fitur capture screen, hanya saja oCam mendukung fitur perekaman capture layar berupa video. Disamping itu, dukungan recording format web GIF, dan WEB-CAM juga didukung.

Fitur pertama yang disediakan oleh oCam adalah recording screen layar. Dengan fitur ini, Kita bisa melakukan perekaman aktivitas dilayar dengan output hasil perekaman sebagai video. Disamping itu, Kita bisa menentukan area yang akan diambil pada saat perekaman layar.

oCam bisa melakukan tangkapan layar untuk audio dan video, termasuk image. Dukungan codec bisa dipilih melalui menu Toolbar. oCam sendiri terdiri dari 2 bagian screen, yaitu main screen yang berupa screen yang menampilkan seluruh menu, toolbar, dan aksesbilitas yang berkaitan dengan software oCam, dan capture area screen yang merupakan area utama untuk proses capturing layar nantinya, yang mana ini merupakan area dimana proses penangkapan layar diambil. Di capture area screen ini Kita bisa melakukan aksi resize, drag, dan pengaturan berkaitan dengan placeholder screen dari capture area.

Fitur Utama oCam

Download oCam Terbaru
Tampilan oCam Terbaru

Fitur lain dari oCam adalah format output yang beragam. Kita bisa memilih dari format seperti AVI, FLV, dan format proprietary seperti Quick Time (MOV), Windows Media Player (WMV), dan format berbasis animasi web yaitu Flash (FLV).

Disamping itu, beberapa format lain seperti VOB, MV4 juga disediakan. Selain itu, dukungan terhadap tuning Audio juga disertakan, jika dirasa hasilnya kurang baik. Kita juga bisa memilih untuk mengatur resolusi area capture layar (640×480, 800×800, dan 1024×768), mode ful area screen, atau hanya melakukan capture terhadap window yang sedang dibuka.

Selain dukungan tuning Audio, dukungan untuk tuning Video juga ikut disertakan. Kita bisa melakukan pengaturan terhadap FPS berjalan (frame per second), bitrate A/V. Disamping itu, hasil video bisa disimpan sebagai file image berformat JPG dan PNG,

Fitur lain dari software oCam adalah mampu melakukan tangkapan layar yang dinamis, sehingga pada saat melakukan proses tangkapan layar, Kita bisa memilih untuk menggeser posisi area tangkapan, mengubah ukuran selection, melakukan pause, dan melakukan auto save terhadap proses recording melalui fitur yang ada.

Mungkin ini adalah fitur yang unik. Dengan menggunakan oCam, Kita bisa menambahkan watermark pada output hasil generate dari software oCam ini dengan mudah. Watermark sendiri merupakan tulisan dengan art tertentu yang digunakan sebagai background text terhadap gambar atau foto.

Download oCam Screen Recorder

Kesimpulannya, oCam merupakan software yang memiliki fitur yang menarik untuk digunakan. Selain memberikan kemudahan dalam penggunaan, fitur yang ditawarka relatif lebih lengkap dibandingkan degan software sejenis lainnya. Ditambah lagi dengan dukungan codec format dan tuning output yang tersedia, menjadikan hasil capture layar tidak akan mengecewakan. Download oCam Screen Recorder terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments