• Our Partners:

PDFill PDF Editor

PDFill PDF Editor logo Developer: PDFill
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 20.3MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Kebutuhan terhadap file PDF tidak terelakkan karena memang format PDF sangat populer. Banyak yang lebih memilih mengonversinya ke PDF karena dianggap tampilannya lebih bagus dan isinya lebih rapi.

File PDF merupakan jenis file dokumen yang sifatnya read-only. Artinya, kamu hanya bisa membaca isi file tersebut dan tidak bisa mengeditnya. Berbeda dengan format file seperti DOC maupun PPT di mana kamu bukan hanya bisa membaca melainkan mengedit file tersebut.

Lalu bagaimana ketika ingin mengedit file berformat PDF? Dalam hal ini kamu memerlukan aplikasi tertentu. Salah satu aplikasi tersebut bernama PDFill PDF Editor.

Sesuai namanya, aplikasi ini dibuat khusus untuk kebutuhan mengedit file PDF. Banyak fitur yang dihadirkan dan bisa langsung kamu gunakan.

Fitur PDFill PDF Editor

Download PDFill PDF Editor Terbaru

Untuk mengetahui apa saja fitur yang dimiliki PDFill PDF Editor, berikut informasi selengkapnya.

1. Edit File PDF

Seperti yang dijelaskan bahwa file PDF sifatnya hanya read-only. Ketika file milikmu sudah kamu ubah formatnya ke PDF, maka kamu tidak bisa mengeditnya langsung.

Kamu memerlukan tool khusus dan PDFill PDF Editor merupakan aplikasi yang bisa kamu andalkan. Aplikasi ini membuatmu bisa mengedit file PDF baik menghapus maupun menambahkan bagian-bagian tertentu.

Dengan PDFill PDF Editor, kamu akan mendapatkan kontrol penuh atas file PDF tersebut. Tinggal kamu atur sesuai yang kamu inginkan.

2. Buat File PDF

Selain mengedit file PDF yang sudah jadi, PDFill PDF Editor juga menjadi aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat file PDF. Mungkin ada kondisi di mana kamu harus mengubah file milikmu sekarang ini ke format PDF.

Caranya pun juga sangat mudah dengan proses yang cepat. Hanya beberapa langkah dan file PDF yang kamu buat pun sudah jadi.

3. Memberi Proteksi 

Jika kamu ingin file yang kamu miliki tidak bisa di-copy atau bahkan diedit sembarangan, kamu bisa memanfaatkan fitur yang dimiliki PDFill PDF Editor. Aplikasi tersebut mendukung fitur proteksi yang akan melindungi file milikmu dari orang-orang yang ingin menggunakannya. Fitur ini sangat bermanfaat, khususnya untuk mencetah terjadinya plagiasi.

Download PDFill PDF Editor Terbaru

PDFill PDF Editor merupakan salah satu aplikasi terbaik yang bisa kamu gunakan untuk mengedit file PDF. Aplikasi tersebut hadir dengan tampilan cukup sederhana sehingga memudahkan orang-orang yang ingin menggunakannya.

Sekali pun kamu pertama kali menggunakan PDFill PDF Editor pun tidak mengalami kesulitan. Informasi selengkapnya silakan mengunduhnya sekarang. Download PDFill PDF Editor terbaru melalui link di bawah ini:

Editor: Aan Zaksa

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments