Developer: FCleaner | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 500KB | |
Setiap orang sudah pasti ingin agar komputer atau laptopnya bisa bekerja dengan baik. Mereka ingin agar perangkatnya tersebut bisa digunakan untuk menjalankan berbagai aktivitas maupun membuka aplikasi tanpa ada kendala. Akan tetapi, terkadang ada saja permasalahan yang pada akhirnya berdampak pada kinerja dari komputer atau laptop.
Biasanya, masalah performa pada sebuah komputer erat kaitannya dengan RAM. RAM memang memiliki peran yang sangat penting dan menjadi salah satu komponen yang menentukan seberapa bagus performa perangkat Anda. Jika RAM mengalami masalah, maka kemungkinan besar perangkat Anda pun juga akan bermasalah.
Hal ini beakibat laptop atau komputer Anda kesulitan dalam menjalankan program atau aplikasi tertentu. Padahal sebenarnya aplikasi tersebut tidak terlalu berat dan malah bisa berjalan normal di perangkat lainnya dengan spesifikasi yang sama. Lalu bagaimana cara mengatasinya?
Fitur dan Keunggulan RAMRush
RAMRush merupakan sebuah aplikasi yang berfungsi untuk mengontrol kinerja RAM (Random Access Memory). Dengan aplikasi ini, maka komputer Anda bisa bekerja dengan baik sehingga membuat Anda bisa menjalankan berbagai aktivitas dengan lancar. Aplikasi ini juga berperan dalam mencegah kebocoran memori maupun sistem crash.
Dengan RAMRush, maka komputer Anda bisa bekerja secara efisien. Aplikasi ini memang menjadi salah satu yang terbaik. Kemampuannya dalam menjaga performa RAM tidak perlu diragukan lagi. RAMRush memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan aplikasi lainnya. Beberapa kelebihan tersebut yaitu:
- RAMRush akan memberikan tampilan visualisasi langsung mengenai seberapa banyak RAM yang masih tersisa. Anda juga akan mendapatkan tampilan mengenai penggunaan prosesor
- Aplikasi RAMRush juga akan secara otomatis mengoptimalkan RAM pada saat kapasitasnya di bawah 30%
- Anda juga bisa sewaktu-waktu di dalam mengoptimalkan RAM. Inilah yang menjadi kelebihan utama dari aplikasi tersebut
- Anda juga akan mendapatkan pembaruan berkala. Anda akan mendapatkan informasi jika ada update terbaru dari RAMRush. Proses update-nya pun mudah
- RAMRush juga memiliki fitur yang akan mencegah terjadinya sistem crash. Kondisi ini biasanya terjadi karena masalah memori
- RAMRush juga menghadirkan tombol pintas untuk melakukan optimasi
- Anda juga tidak perlu mengatur mana program yang akan Anda optimalisasikan. Mengapa? Karena RAMRush akan bekerja secara otomatis dalam menjalankannya
- Dukungan bahasa juga menjadi kelebihan lainnya yang dimiliki oleh RAMRush. Anda bisa memilih menggunakan Bahasa Indonesia. Dengan begitu, Anda bisa lebih mudah di dalam mengoperasikan serta memahami setiap menunya.
Download RAMRush Terbaru
Sekian penjelasan mengenai aplikasi RAMRush dan kelebihannya. Sekarang jangan ragu lagi menggunakan aplikasi tersebut. Kemampuan RAMRush dalam menjaga dan meningkatkan performa RAM akan membuat Anda bisa mengerjakan berbagai tugas maupun membuka beberapa aplikasi dengan lancar. Download RAMRush terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:
Editor: Aan Zaksa
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: