• Our Partners:

smartmontools

Download smartmontools Logo Developer: smartmontools.org
OS: Windows
Lisensi: Freeware
Ukuran: 1.37MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



smartmontools merupakan aplikasi open-source untuk memantau kondisi kesehatan perangkat penyimpanan, baik HDD maupun SSD. Aplikasi ini bekerja dengan menerapkan teknologi SMART atau Self-Monitoring, Analysis, and Reporting Technology.

smartmontools mempunyai beragam fitur yang memungkinkan setiap pengguna untuk mendeteksi setiap masalah terhadap perangkat penyimpanan. Dengan begitu, kamu bisa tahu lebih awal ketika ada permasalahan yang terjadi sehingga bisa melakukan tindakan pencegahan, seperti back up data.

Fitur smartmontools

tampilan smartmontools

Aplikasi smartmontools mempunyai beberapa fitur seperti berikut:

1. Pemantauan Secara Real-time

Salah satu keunggulan smartmontools adalah kemampuannya dalam melakukan checking status SMART media penyimpanan dengan real-time. Kamu akan mendapatkan laporan secara rutin dan terbaru mengenai kesehatan perangkatmu.

smartmontools menerapkan beberapa indikator pengecekan seperti jumlah sektor yang bermasalah, pengecekan suhu, kecepatan rotasi, serta jumlah data yang sudah dibaca/ditulis. Selain itu, aplikasi tersebut juga memungkinkanmu mengakses informasi secara langsung dengan perintah yang sederhana.

Adapun perintah yang kamu masukkan seperti “smartctl -a /dev/sda”. Perintah tersebut digunakan untuk memunculkan info lengkap seputar perankgat yang kamu pilih.

2. Mendeteksi & Melaporkan Masalah

smartmontools juga memiliki kemampuan dalam mendeteksi permasalahan seperti penurunan kinerja HDD atau SSD, bad sectors, maupun permasalahan fisik lainnya. Masalah-masalah tersebut memang berpotensi akan mempengaruhi performa perangkat penyimpanan.

Itulah mengapa, kamu bisa melakukan tes diagnostik baik berupa teks singkat, panjang, maupun conveyance. Tujuannya agar kamu bisa mengidentifikasi apakah terdapat sektor yang mengalami kerusakan atau perangkat penyimpananmu sudah mendekati batas usia pakainya.

3. Peringatan Dini & Notifikasi

Kemampuan lain yang tidak kalah penting dari smartmontools adalah aplikasi ini akan memberimu peringatan dini ketika mendeteksi adanya penurunan kondisi perangkat. Kamu bisa mengonfigurasinya agar bisa mengirim notifikasi lewat email maupun log sistem saat mendeteksi masalah.

Beberapa masalah yang bisa dideteksi misalnya suhu yang terlalu tinggi atau meningkatkan jumlah sektor yang rusak. Sebuah fitur yang memang sangat bermanfaat agar kamu bisa melakukan tindakan secepat mungkin agar permasalahan tidak semakin parah dan merugikanmu.

4. Kompabilitas dengan Beragam OS

Aplikasi smartmontools juga mendukung banyak sistem operasi, seperti Windows, Linux, macOS, serta beberapa varian Unix yang lain termasuk FreeBSD. Dengan fleksibilitas ini menjadikannya sangat berguna untuk semua pengguna, baik pengguna rumahan maupun administrator sistem profesional yang ingin memantau kesehatan media penyimpanan di PC atau laptopnya.

Download smartmontools Terbaru

Secara keseluruhan, smartmontools merupakan aplikasi yang perannya sangat penting dalam menjaga kesehatan media penyimpanan serta mencegah kehilangan data. Melalui fitur-fiturnya, kamu akan mendapatkan peringatan dini sehingga kamu tahu permasalahan seperti apa yang dialami perangkat penyimpanan milikmu.

Setelah itu, kamu bisa segera melakukan tindakan yang dibutuhkan, seperti mengamankan data. Download smartmontools terbaru melalui link di bawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments