Developer: GeorgieLabs | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 2MB | |
Teknologi yang semakin canggih. Ini terbukti dengan banyaknya aplikasi yang memberikan kemudahan untuk berbagai keperluan kita. Salah satunya adalah sebuah aplikasi bernama SoundWire Server. Aplikasi ini membuat Anda bisa mendengarkan lagu yang ada di komputer Windows melalui smartphone.
SoundWire Server merupakan sebuah aplikasi yang bisa Anda gunakan di perangkat yang memakai OS Windows maupun Android. Aplikasi ini berguna untuk mendengarkan lagu yang ada di komputer melalui perangkat Android. Jadi, Anda bisa mendengarkan lagu yang ada di komputer atau laptop Anda melalui smartphone. Aplikasi ini nanti akan diinstall di kedua perangkat yang akan dikoneksikan.
SoundWire Server sudah menjadi salah satu aplikasi yang populer. Mereka yang telah menggunakan software ini memang merasa dimudahkan. Mereka bisa mendengarkan lagu apa saja yang ada di komputer melalui smarpthone Android. Selain itu, desainnya yang sederhana membuat Anda tidak perlu mengalami kesulitan meskipun baru pertama kali menginstall dan menggunakan SoundWire Server.
Kenapa Harus Menggunakan SoundWire Server?
Kenapa Anda harus menggunakan SoundWire Server? Apakah ada aplikasi lain yang memiliki fungsi yang serupa dengan SoundWire Server? Meskipun ada software lain yang fungsinya sama dengan aplikasi ini, namun kamu tetap merekomendasikan SoundWire Server sebagai pilihan terbaik Anda. Beberapa alasan yang perlu Anda ketahui antara lain sebagai berikut:
1. Gratis
Alasan pertama mengapa Anda harus memilih SoundWire Server adalah karena software ini bersifat gratis. Anda tidak harus mengeluarkan biaya apa pun untuk bisa menikmati fitur-fitur yang disediakan. Anda hanya perlu mengunduh SoundWire Server melalui link di internet. Setelah Anda install, Anda bisa langsung mengkoneksikan smartphone Anda ke komputer atau laptop.
2. Tampilan Sederhana
Sebuah aplikasi yang memiliki tampilan sederhana memang memberikan kelebihan tersendiri. Apalagi jika Anda baru pertama kali menggunakan aplikasi tersebut. Begitu juga dengan SoundWire Server di mana aplikasi ini memiliki tampilan yang sederhana. Menu-menu yang di dalamnya dapat Anda pahami dengan mudah.
Download SoundWire Server
Sesuai dengan fungsinya, dengan menggunakan SoundWire Server maka Anda bisa dengan mudah mengakses audio yang ada di komputer melalui smartphone. Jadi, Anda bisa mengaksesnya dari jarak jauh sehingga Anda dapat mendengarkan daftar lagu yang ada di komputer kapan saja dan di mana saja hanya bermodalkan smartphone.
Demikian informasi yang bisa kami berikan mengenai aplikasi SoundWire Server. Hanya aplikasi ini tidak tersedia untuk versi Mac maupun iOS. Selain itu, meskipun fitur-fitur yang tersedia masih terbatas namun sudah cukup untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan ketika menggunakan SoundWire Server. Download SoundWire Server terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:
Editor: Muchammad Zakaria
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: