• Our Partners:

Download Weka 32 / 64-bit (Terbaru 2024)

Download Weka Explorer Terbaru Developer: Weka Team
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 126MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Weka adalah perangkat lunak untuk memudahkan aktifitas data mining yang dilengkapi dengan berbagai algoritma machine learning untuk melakukan proses yang berkaitan dengan sistem pengumpulan informasi atau data mining.

Weka juga dapat digunakan untuk menangani Big Data yang saat ini juga merupakan sebuah isu besar dikalangan industri digital untuk dapat menangani banyaknya aliran data yang ada. Beberapa fitur unggulan yang dimiliki oleh WEKA yaitu:

Download Weka Explorer Terbaru
Tampilan Weka Explorer Terbaru

1. Classification

Pada perangkat ini terdapat banyak sekali algoritma yang dapat membantu penggunanya pada proses klasifikasi objek untuk melakukan implementasi secara langsung. Pengguna Weka dapat melakukan load dataset, melakukan pemilihan algoritma untuk klasifikasi, untuk kemudian menampilkan beberapa representasi data yang mewakili hasil akurasi atau tingkat kesalahan dari proses klasifikasi.

2. Regression

Regression adalah sebuah aktifitas untuk melakukan suatu prediksi terhadap suatu pola yang telah  dijadikan sebagai model data. Tujuan dari aktifitas regression adalah menciptakan suatu variabel baru yang dapat menggambarkan suatu aktifitas dari  perkembangan di masa mendatang. Dimana hal ini dapat dengan mudah dilakukan karena proses regression dapat dilakukan melalui user interface/user experience yang sederhana.

3. Clustering

Metode ini merupakan salah satu proses pada machine learning yang memiliki tujuan untuk dapat melakukan pengelompokan data serta menjelaskan hubungan atau relasi yang terdapat pada data tersebut.  Metode ini digunakan pada analisa suatu data untuk dapat menampilkan suatu pola akibat adanya relasi antar data.

Di dalam perangkat ini terdapat beberapa pendekatan algoritma untuk menangani permasalahan clustering. Pada fitur clustering akan menampilkan hasil atau kesimpulan dari proses clustering data serta menjelaskan secara garis besar hasil perhitungan tersebut.

4. Association Rules

Association Rules merupakan metode yang digunakan untuk menemukan berbagai relasi antara banyaknya variabel yang terdapat di dalam sebuah basis data dengan jumlah yang besar.

Download Weka Explorer Terbaru

WEKA memiliki fitur untuk memberikan sebuah representasi data yang merupakan hasil dari sebuah proses data mining dalam bentuk gambar atau chart. Fitur ini akan secara mudah dan informatif menampilkan hasil perhitungan dengan berbagai parameter yang mendukung yang dihasilkan dalam bentuk representasi data.

Ada juga fitur yang bernama Data Preprocessing. Pada fitur ini, WEKA memiliki dua jenis prosesing yakni  stemming dan stopword removal. Fitur ini hanya terdapat pada software versi Bahasa Inggris Beberapa algoritma stemming yang tersedia pada software ini diantaranya Snowball Stemmer, loovin stemmer, dan Iterated Lovins Stemmer. Download Weka Explorer terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments