Developer:Â Digiarty Software, Inc. | |
OS: Windows 7, 8, 10, 11 | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 31MB | |
Jika kita membandingkan dengan 5 atau 10 tahun yang lalu, penggunaan CD atau DVD sekarang sudah mulai ditinggalkan. Berbeda dengan jaman dulu di mana ada banyak orang yang menggunakan media penyimpanan ini untuk menyimpan file seperti lagu, video, atau bahkan program tertentu.
Dulu mungkin Anda juga pernah merasakan bagaimana melakukan instalasi sistem operasi Windows melalui CD atau DVD. Menonton film serta bermain game pun dulu menggunakan media tersebut. Namun sekarang perkembangan teknologi sudah semakin canggih.
Menginstall sistem operasi sudah bisa melalui flashdisk. Game, video, maupun lagu juga bisa langsung didownload. Apalagi menyimpan file pun bisa memanfaatkan layanan cloud sehingga Anda bisa mengakses file tersebut kapan pun Anda mau.
Hal ini mungkin yang mendorong para pabrikan laptop sudah mulai tidak menggunakan DVD-ROM. Terutama untuk laptop kelas flagship. Namun pengguna DVD bukan berarti tidak ada sama sekali. Masih ada beberapa orang yang bertahan dengan media penyimpanan berupa piringan tersebut.
Fitur Pada WinX DVD Ripper Platinum
Bagi yang masih menggunakan DVD, kami akan menjelaskan sebuah software backup DVD bernama WinX DVD Ripper Platinum. Sekadar informasi bahwa di antara software DVD Ripper, untuk WinX DVD Ripper Platinum ini hadir dengan fitur yang lebih lengkap.
Anda bisa menggunakan software tersebut untuk melakukan backup DVD kemudian menyimpannya di hardisk, SSD, atau media penyimpanan yang lain. Anda juga bisa melakukan backup dari DVD ke ISO maupun langsung ke folder. Proses backup berlangsung cukup cepat.
WinX DVD Ripper Platinum menawarkan kemudahan dalam menggunakannya. Jadi, meskipun Anda merupakan pengguna baru namun Anda tidak akan kesulitan menggunakannya. Kemampuan lainnya dari software tersebut adalah convert file.
Anda bisa bisa mengubah atau mengonvert rip DVD ke format lainnya seperti MOV, MP4, AVI, dan beberapa format video yang lainnya. Dengan begitu Anda bisa menontonnya di perangkat lain yang tidak memiliki DVD-ROM seperti laptop dan smartphone. WinX DVD Ripper Platinum memiliki beberapa fitur seperti berikut ini:
- WinX DVD Ripper Platinum merupakan software untuk backup DVD ke hardisk atau SSD
- Software ini juga bisa Anda gunakan untuk mengubah format file dari rip DVD ke format yang lain seperti MP4, MOV, AVI, dan lain sebagainya
- Anda juga bisa langsung mengubah format file dari rip DVD langsung ke perangkat yang Anda inginkan baik perangkat Android atau Apple
- WinX DVD Ripper Platinum hadir dengan kemapuan ripping yang cepat. Hal ini karena di dalamnya sudah mendukung hadrware acceleration 3
Download WinX DVD Ripper Platinum
Demikian pembahasan tentang WinX DVD Ripper Platinum. Hasil rippingna dijamin bagus di mana kualitas video yang Anda dapatkan tidak menurun. Anda bisa langsung mencobanya sekarang.
Software ripping yang juga memiliki ukuran yang tidak terlalu besar. Silakan download WinX DVD Ripper Platinum terbaru dan gratis melalui link di bawah ini.
Editor: Aan Zaksa
Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com: